Ini dia Pohon Dana, Aplikasi Pinjol untuk Modal Usaha UMKM, Cek 5 Cara Pengajuannya
Aplikasi pohon dana; Pinjol untuk modal UMKM-Kompak.or.id-
DISWAYJATENG - Dengan banyaknya pinjaman online atau pinjol di Indonesia, membuat beberapa orang sangat terbantu. Bukan hanya untuk kebutuhan pribadi, ada juga pinjol untuk modal usaha dari Pohon Dana.
Pinjol untuk modal usaha dari Pohon Dana ini bisa kamu manfaatkan, terutama bagi kamu yang memiliki usah atau UMKM. Jadi Pohon Dana ini bisa kamu gunakan jika kamu membutuhkan modal usaha.
Bukan hanya pinjol untuk modal usaha saja, Pohon Dana juga bisa kamu gunakan bagi kamu yang memiliki profesi karyawan. Pohon Dana bisa menjadi pilihan untuk beberapa kalangan.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan pinjol untuk modal usaha dari Pohon Dana, kamu harus tahu dahulu suku bunga dan biaya lainnya yang sudah kita jelaskan di bawah ini.
BACA JUGA:Begini Cara Jitu Mencairkan Limit Kredivo ke DANA, Ikuti Langkahnya Agar Tetap Aman
Biaya Pinjaman di Pohon Dana
1. Pinjaman Modal Kerja
- Bunga yang dikenakan berkisar antara 1,5% hingga 3% per bulan. Artinya, jika kamu meminjam uang, setiap bulannya kamu akan dikenakan bunga sebesar 1,5% hingga 3% dari jumlah pinjaman yang belum terbayar.
- Provisi atau biaya administrasi yang dikenakan saat pengajuan pinjaman berkisar antara 1% hingga 3% dari jumlah pinjaman.
- Selain itu, ada biaya administrasi tetap sebesar Rp 50.000 yang harus dibayarkan untuk setiap pinjaman yang diajukan.
BACA JUGA:Apakah Limit Gopaylater Bisa Dicairkan? Simak Ini Penjelasannya
2. Pinjaman Karyawan
- Bunga yang dikenakan untuk pinjaman karyawan sedikit lebih rendah, yaitu antara 1,25% hingga 3% per bulan.
- Tidak ada provisi atau biaya administrasi yang dikenakan saat pengajuan pinjaman.
- Namun, ada biaya administrasi tetap yang harus dibayarkan, yaitu antara Rp 50.000 hingga Rp 100.000 untuk setiap pinjaman yang diajukan.
BACA JUGA:Apakah Paylater Akulaku Bisa Dicairkan Ke Rekening?
Cara Pengajuan Pinjol di Pohon Dana
- Calon peminjam (Penerima Dana) akan mengajukan permohonan pendanaan dengan mengisi aplikasi yang tersedia pada situs web atau aplikasi Pohon Dana.
- Setelah menerima aplikasi pendanaan, tim penilai kredit dari Pohon Dana akan melakukan penilaian kelayakan calon peminjam. Dalam proses ini, Pohon Dana akan menghubungi lembaga, perusahaan, atau individu terkait untuk memverifikasi dan mengonfirmasi informasi tentang calon peminjam, termasuk catatan hukum dan kredit. Calon peminjam harus memberikan izin dan kuasa kepada Pohon Dana untuk melakukan hal tersebut.
- Setelah penilaian kelayakan selesai, Pohon Dana akan menginformasikan kepada calon peminjam apakah pengajuan pendanaan disetujui atau tidak, dan memberikan informasi tentang syarat dan ketentuan yang berlaku.
- Jika calon peminjam setuju dengan syarat dan ketentuan yang ditawarkan, mereka harus melengkapi aplikasi pendanaan dengan memberikan detail lengkap nomor rekening tujuan pencairan. Nama pemilik rekening harus sama dengan nama calon peminjam.
- Setelah pengajuan pendanaan disetujui oleh kedua belah pihak, calon peminjam harus menandatangani perjanjian dan dokumen lain yang terkait dengan fasilitas pendanaan (jika ada) dalam jangka waktu yang ditentukan oleh Pohon Dana.
Demikianlah penjelasan lengkap tentang pinjol untuk modal usaha dari Pohon Dana. Pinjol di era sekarang sebenarnya cukup membantu kebutuhan masyarakat sehari-hari jika saja penggunaanya dengan bijak.
Untuk kamu yang baru dalam meminjam uang di pinjaman online, baiknya cek terlebih dahulu aplikasi pinjaman online tersebut di laman resmi Otoritas Jasa Keungan (OJK).
Dan juga cek terlebih dahulu suku bunga dan biaya yang lainnya agar saat kamu melakukan pembayaran tidak terlalu terbebani. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat, jika kamu ada pertanyaan lebih lanjut, jangan ragu untuk pada Customer Service pinjaman online tersebut.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: