Puskesmas Tegal Timur Kota Tegal Adakan Pemeriksaan Kesehatan Berkala kepada Anak Usia Sekolah

Puskesmas Tegal Timur Kota Tegal Adakan Pemeriksaan Kesehatan Berkala kepada Anak Usia Sekolah

PEMERIKSAAN - Kepala Puskesmas Tegal Timur Bambang Kuswanto melakukan pemeriksaan kepada siswa siswi.Foto:Meiwan Dani R/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, TEGAL - Tim UKS Puskesmas Tegal Timur  melaksanakan pemeriksaaan kesehatan berkala di SD. Sasaran semua anak sekolah siswa dan siswi dari kelas UI hingga VI. 

Pemeriksaan kesehatan tersebut merupakan kegiatan rutin. Kesehatan dasar yang bertujuan untuk mengetahui status kesehatan siswa sebagai salah satu deteksi dini jika siswa memiliki masalah kesehatan. 

BACA JUGA:Pemerintah Kabupaten Tegal Gandeng Kadin

"Apabila ditemukan suatu masalah kesehatan yang membutuhkan penanganan lebih lanjut. Maka tindakan lanjut dari pemeriksaan kesehatan  adalah dengan melakukan rujukan peserta didik ke Puskesmas," kata Kepala Puskesmas Tegal Timur Bambang Kuswanto.

BACA JUGA:179 Calon Guru Penggerak di Kabupaten Tegal Adakan Pameran

Bambang menyampaikan bahwa kegiatan tersebut diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran peserta didik sejak dini. Supaya hidup bersih dan sehat yang dapat dimulai dari lingkungan sekolah dan dapat diterapkan di rumah.  Pemeriksaan kesehatan anak sekolah meliputi pengukuran berat badan dan tinggi badan sebagai salah satu indikator dalam mengukur status gizi anak.  

"Selain itu juga dilakukan pemeriksaan gigi dan mulut, pemeriksaan kulit dan kesehatan mata," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: