Mengalami Anemia? Inilah Beberapa Gejala Anemia yang Harus Kamu Ketahui!

Mengalami Anemia? Inilah Beberapa Gejala Anemia yang Harus Kamu Ketahui!

mengalami anemia? inilah beberapa gejala anemia yang harus kamu ketahui!--https://www.google.com/url?sa=i&url=https%3A%2F%2Fpontianak.tribunnews.com%2F2018%2F11%2F30%2Fgejala-anemia-yang-jarang-disadari-waspada-jika-7-hal-ini-terjadi-di-tubuhmu%3Fpage%3Dall&psig=AOvVaw3z2zhx3sgQN3luLdTZ5s2H&ust=1708925012408000&source=images&cd

DISWAY JATENG – Anemia merupakan kondisi medis yang ditandai oleh rendahnya jumlah sel darah merah atau hemoglobin dalam tubuh. Gejala anemia dapat bervariasi tergantung pada Tingkat keparahan dan penyebabnya.

Namun, mengenali gejala anemia dengan tepat sangat penting untuk diagnosis dini dan pengobatan yang efektif. Sering kali gejala anemia disalahartikan sebagai tanda-tanda kelelahan atau stress pada seseorang.

Beberapa gejala umum yang dapat muncul termasuk kelelahan yang berlebihan, kelemahan, pusing, pucat, sesak napas, detak jantung yang cepat dan kulit yang kering. Selain itu, beberapa orang juga mengalami gejala anemia seperti sakit kepala, kaki dan tangan dingin, serta sakit dan bengkak pada lidah.

Dalam artikel ini, kita akan membahas beberapa gejala anemia yang harus kamu ketahui. Sehingga bisa mendiagnosis dan membedakan antara anemia dengan kelelahan biasa atau penyakit lainnya.

BACA JUGA:Cara Mudah Mengatasi Anemia, Konsumsi 8 Makanan Ini untuk Tambah Darah

Gejala Anemia:

Kelelahan dan Kelemahan

Ini adalah gejala anemia yang paling umum yang dirasakan penderita anemia. Karena tubuh tidak mendapatkan cukup oksigen, kamu mungkin merasa Lelah dan tidak memiliki energi.

Kulit Pucat

Gejala anemia selanjutnya yaitu ditandai dengan kulit yang pucat. Kurangnya sel darah merah bisa membuat kulit kamu tampak lebih pucat dari biasanya.

Denyut Jantung yang Cepat dan Tidak Teratur

Jika kamu menderita anemia, jantung kamu mungkin harus bekerja lebih keras untuk memompa darah yang mengandung oksigen ke seluruh tubuh. Ini bisa menyebabkan denyut jantung yang cepat atau tidak teratur.

Sesak Napas dan Pusing

Gejala anemia berikutnya yaitu ditandai dengan sesak napas dan juga pusing. Kedua gejala ini bisa terjadi karena tubuh kamu tidak memiliki cukup oksigen.

Sehingga tubuh pun menjadi lemas, sesak napas serta pusing pada kepala. Jika kamu mengalami gejala ini sebaiknya untuk segera duduk atau berhenti melakukan aktivitas sejenak.

BACA JUGA:Kenali Jenis, Penyebab dan Tips Atasi Anemia Ampuh saat Hamil Trimester 1

Sakit Kepala

Gejala anemia tak lepas dari permasalah pada kepala, salah satunya yaitu sakit kepala. Hal ini bisa terjadi karena otak kamu tidak mendaptkan cukup oksigen yang dipompa oleh jantung.

Sehingga kepala kamu akan terasa sakit dan berdenyut saat mengalami anemia.

Kaki dan Tangan Dingin

Anemia juga ditandai dengan gejala kaki dan tangan kamu yang berubah menjadi dingin, berbeda dengan suhu tubuh lainnya. Hal ini bisa terjadi karena darah yang mengandung oksigen tidak mencapai ujung-ujung tubuh kamu.

Sehingga kaki maupun tangan kamu akan menjadi dingin disbanding dengan bagian tubuh lainnya.

Rasa Sakit atau Bengkak di Lidah

Beberapa jenis anemia, seperti anemia defisiensi B12 bisa menyebabkan gejalan ini. Jika kamu memiliki gejala yang seperti ini berarti kamu menderita anemia defisiensi B12.

Sehingga kamu disarankan untuk memeprbanyak konsumsi makanan yang mengandung banyak vitamin B12 untuk mengatasi masalah anemia kamu.

Itulah beberapa gejala anemia yang kamu harus tau dan waspadai jangan sampai terkena. Jika kamu mengalami gejala-gejala tersebut dan kahwatir mungkin kamu mengalami anemia, maka sebaiknya kamu berkonsultasi dengan dokter.

BACA JUGA:5 Cara Mengatasi Anemia dengan Buah dan Sayuran, Efektif Meningkatkan Tekanan Darah dengan Cepat

Dokter dapat melakukan tes untuk menentukan apakah kamu menderita anemia dan apa penyebabnya. Kemudia dokter bisa merencanakan perawatan yang sesuai dengan gejala yang kamu alami. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: