Wakil Wali Kota Tegal Jumadi Lantik Pramuka Garuda SD Ihsaniyah Gajah Mada
MELANTIK - Ketua Kwarcab Kota Tegal Muhamad Jumadi didampingi Kepala SD Ihsaniyah Gajah Mada Suranto melantik pramuka garuda di SD Ihsaniyah Gajah Mada.Foto:Meiwan Dani R/jateng.disway.id--
DISWAYJATENG, TEGAL - Wakil Wali Kota Tegalyang juga Ketua Kwarcab Kota Tegal Muhamad Jumadi melantik Pramuka Garuda SD Ihsaniyah Gajah Mada. Pramuka Garuda adalah tingkatan tertinggi disetiap golongan Pramuka. Pramuka menjadi wadah dalam pembentukan dan penguatan karakter peserta didik. Dan melalui ujian, Pelantikan Pramuka Garuda di SD Ihsaniyah Gajahmada diharapkan mampu mencetak generasi yang cerdas secara Spiritual, Intelektual, Emosional dan Hubungan Sosial, serta menjadi pribadi yang mampu menjadi teladan bagi peserta didik lain.
"Alhamdulillah kegiatan Ujian dan Pelantikan Pramuka Garuda berhasil dilaksanakan dan mendapat dukungan penuh dari orang tua," kata Ketua Kwarcab Kota Tegal Muhamad Jumadi.
BACA JUGA:Lomba Panembromo Meriahkan Hari Jadi ke-449 Kabupaten Pemalang
Pramuka garuda yang paling utama di semua tingkatan dan kapasitasnya lebih tinggi. Hal itu bisa dilaksanakan dengan minta doa kepada orang tua dan membasuh kakinya. Adanya itu mampu menambah anak memotivasi pramuka.
"Karena dengan Pramuka akan dapat meningkatkan etika," ujar Jumadi.
BACA JUGA:Target Pajak Kendaraan Bermotor di Kabupaten Tegal Naik
Hal inilah yang menjadi salah satu daya tarik masyarakat untuk mempercayakan pendidikan putra putrinya di SD Ihsaniyah Gajahmada. Karena SD Ihsaniyah Gajahmada mengedepankan pendidikan karakter peserta didik diantaranya melalui kegiatan Pramuka.
"Dan di Tahun Pelajaran 2024/2025 SD Ihsaniyah Gajahmada masih membuka Pendaftaran Peserta Didik Baru untuk memenuhi kuota yang tinggal tersisa sedikit," pungkas Kepala SD Ihsaniyah Gajah Mada Suranto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: