5 Tips Ampuh Melembapkan Wajah Kering dan Kasar dengan Mudah, Glowing Dalam Sekejap Bukan Impian

5 Tips Ampuh Melembapkan Wajah Kering dan Kasar dengan Mudah, Glowing Dalam Sekejap Bukan Impian

Cara mengatasi kulit wajah kering-Wolipop - Detik.com-

DISWAYJATENG - Wajah yang keliatan kering dan kusam bisa jadi tanda kulit lagi kekurangan cairan. Nah, agar kulit terlihat fresh dan bersinar, ada trik-trik melembapkan wajah yang bisa kamu coba. Gini nih caranya.

Cuaca dingin, kurang minum, atau kena matahari langsung bisa bikin kulit wajah jadi kehilangan kelembapannya, jadi kulit rasanya seperti kering, kasar, dan kusam gitu.

Kalau dibiarkan aja tanpa diatasi, nanti kulit bisa gampang iritasi dan kena infeksi. Makanya, kelembapan kulit wajah perlu dijaga terus.

Salah satu cara untuk melembabkan kulit wajah itu pakai pelembap wajah. Pelembap ini kayak bodyguard yang menjaga agar kulit tetap kenyal, menangani kulit kering, melindungi kulit yang sensitif, dan merapihkan tekstur kulit.

BACA JUGA: Atasi Kulit Kering Wajah Kamu dengan 5 Cara Ini, Dijamin Ampuh Tanpa Banyak Modal

Memilih pelembap yang pas buat kulit wajah

Biar pelembapnya kerja maksimal, disarankan pilih pelembap wajah sesuai sama jenis kulit kamu. Nah, ini panduannya:

1. Untuk Kulit Kering 

Pilih pelembap yang bahan dasarnya minyak (oil based) dan ada kandungan seperti petrolatum. Cocok banget nih buat kulit yang kering banget atau sering pecah-pecah.

2. Untuk Kulit Berminyak 

Kalau kulit kamu cenderung berminyak, pilih pelembap bentuk losion yang bahan dasarnya air (water based). Pilih produk yang non comedo genic supaya tidak bikin pori-pori tersumbat.

3. Untuk Kulit Sensitif 

Pilih pelembap yang ada bahan-bahan seperti chamomile atau lidah buaya, dan hindari yang ada zat yang bisa bikin iritasi seperti pewangi atau pewarna.

BACA JUGA: Simak 4 Manfaat Ampuh Masker Susu Dancow dan Air Mawar, Berikut Cara Membuatnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: