Atasi Persoalan Sampah, Pemkab Pemalang Bangun Sinergitas dengan PD Aisyiyah
AUDIENSI - Bupati Pemalang Mansur Hidayat bersama PD Aisyiyah dalam acara audensi terkait penanganan sampah.Foto:Agus Pratikno/jateng.disway.id--
DISWAYJATENG, PEMALANG – Pengurus Daerah (PD) Aisyiyah Kabupaten Pemalang mendatangi kantor bupati Pemalang. Kehadiran mereka untuk melakukan audensi dengan Bupati Mansur Hidayat terkait penanganan masalah sampah yang ada di Kabupaten Pemalang.
Bupati Pemalang Mansur Hidayat mengatakan, terkait permasalahan pihaknya sudah melakukan berbagai program dan upaya untuk penanganannya.
BACA JUGA:Libur Natal dan Tahun Baru, Wisatawan OW Guci Kabupaten Tegal Tembus 64.914 Orang
Salahnya yang telah dilakukan oleh Pengurus Aisyiyah yaitu sosialisasi tentang pengelolaan sampah yang ada di Kabupaten Pemalang. Oleh karena itu, Bupati Mansur sangat berterima kasih kepada Aisyiyah yang telah ikut andil dalam upaya penanganan masalah sampah
“PD Aisyiyah telah bersosialisasi kepada masyarakat bagaimana pengelolaan sampah itu selesai di rumah tangga sesuai dengan program pemerintah,” katanya.
BACA JUGA:Pendaftaran Pengawas TPS Pemilu Kecamatan Jatinegara Kabupaten Tegal Dibuka
Mansur berharap ada sinergitas antara Pengurus Daerah Aisyiyah dengan Pemerintah Kabupaten Pemalang terkait dengan pengelolaan sampah.
“Saya ucapkan terima kasih karena sudah berkolaborasi dengan pemerintah terkait dengan pengelolaan sampah,”ujarnya.
BACA JUGA:Jabatan Wali Kota Tegal Maksimal Berakhir 14 Januari 2024
Selain berkolaborasi dengan pemerintah terkait sampah, Pengurus Daerah Aisyiyah , juga mempunyai kegiatan sosial lainnya. Diantaranya santunan dan kegiatan keagamaan. Untuk itu, pihaknya , pihaknya akan selalu bersinergi dan mendukung program Pengurus Daerah Aisyiyah Kabupaten Pemalang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: