8 Tempat Wisata di Puncak Bogor yang Kekinian dan Instagramable, Nomor 4 Bagaikan di Negeri Dongeng
tempat wisata di puncak bogor--foto tiket.com
DISWAY JATENG - Puncak Bogor selalu menjadi magnet bagi wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang memukau.
Dengan udara sejuk, pemandangan yang hijau dan berbagai aktivitas menarik, Puncak Bogor adalah destinasi impian bagi warga Depok dan para pelancong. Untuk memastikan kalian tidak melewatkan apa pun di perjalanan liburan kalian kali ini.
Berikut Beberapa Rekomendasi Tempat Wisata di Puncak Bogor yang Seru :
1. Wisata Panorama Pabangbon
Wisata Panorama Pabangbon adalah tempat wisata di Puncak Bogor yang sempurna untuk bersantai, jalan-jalan, dan berswafoto. Dengan suasana yang asri dan sejuk, tempat ini menawarkan pemandangan alam yang memukau dan spot-spot foto unik yang jarang ditemukan di tempat wisata lainnya. Jika kalian gemar mengabadikan momen di media sosial, pastikan untuk menyiapkan pose terbaik untuk berfoto-foto yang instagramable.
Lokasi : Jl. Raya Leuwiliang – Bogor, Leuweung Kolot, Kec. Cibungbulang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
Estimasi Harga Tiket : Rp.15 ribu per orang
Jam Operasional : 07.00-17.00 WIB (All Day).
BACA JUGA:7 Tempat Glamping di Puncak Bogor Terbaru dengan View Alam, Seru untuk Habiskan Libur Akhir Tahun
2. Little Venice
Disini kalian akan menemukan berbagai wahana eksentris, seperti perahu dan kapal, sepeda air, banana boat, rubber boat, buble ball, hingga kapal missisipi. Selain itu, Little Venice juga menyediakan fasilitas lengkap seperti area parkir yang luas, toilet, tempat makan, lapangan tenis, wahana bermain anak, sewa kuda, kolam renang, dan pemancingan.
Lokasi : Batulawang, Cipanas, Cianjur, Jawa Barat 43253
Estimasi Harga Tiket : Rp.25 ribu (Weekdays), Rp.40 ribu (Weekend)
Jam Operasional : 09.00-16.30 WIB (Weekdays) 08.30-18.00 WIB (Weekend).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: