Wisata Tidore: 5 Hal yang Bisa Kamu Dapatkan Di Wisata Tidore. Kamu Wajib Kesini!

Wisata Tidore: 5 Hal yang Bisa Kamu Dapatkan Di Wisata Tidore. Kamu Wajib Kesini!

Wisata Tidore ; Ini 5 hal yang akan kamu dapatkan jika mengunjunginya-Tribun Travel-

DISWAYJATENG - Tidore, sebuah kota yang membanggakan catatan sejarahnya dalam hubungan berbagai bangsa.

Tidore bukan sekadar titik geografis; kota ini menjadi saksi bisu perjalanan panjang sebagai pusat perdagangan rempah-rempah dan tempat persinggahan penting bagi bangsa Eropa pada masa lampau.

Selain sebagai kawasan bersejarah, Tidore juga merupakan surga destinasi wisata yang mengagumkan.

Dari pantai hingga puncak gunung, Kamu akan menemukan enam fakta menarik yang tak akan membuatmu ragu untuk mengunjungi Tidore.

1. Pulau yang Terpampang di Uang Rp1.000,-

Pulau Maitara bukan hanya sebuah gambar di uang seribu, tapi juga pemandangan memukau yang bisa Kamu saksikan secara langsung.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Hidden Gems Bali yang Cocok Kamu Kunjungi Saat Liburan Nataru 2023

Ketika mengunjungi pulau ini, kamu akan disuguhi panorama laut biru yang tenang dan bening sepanjang pandangan mata.

Nama Maitara sendiri memiliki asal usul menarik dari perjalanan Bangsa Portugis ratusan tahun lalu. Konon, mereka berseru 'Maihara' saat melihat keindahan pulau ini, yang dalam bahasa Portugal berarti keindahan alam yang tak tertandingi yang dapat dilihat secara langsung.

Pulau Maitara juga berfungsi sebagai batas antara Kesultanan Ternate dan Kesultanan Tidore. Di sini, Kamu dapat menikmati pesona matahari terbenam dengan latar belakang Kota Ternate dari desa wisata Akebay di utara pulau Maitara.

2. Pegunungan yang Menakjubkan

Gunung Kie Matubu atau yang biasa dikenal sebagai Gunung Tidore memiliki ketinggian 1.730 meter di atas permukaan laut.

BACA JUGA:Rencanakan Liburan Akhir Tahun 2023 Kamu di Bali dengan Rekomendasi 5 Tempat ini

Dari puncak gunung ini, Kamu dapat menikmati panorama Pulau Ternate beserta Gunung Gamalama, serta pulau-pulau di sekitarnya seperti Pulau Maitara, Pulau Hiri, Pulau Halmahera, Pulau Mare, Pulau Moti, dan Pulau Makian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: