9 Rekomendasi Tempat Makan Enak di Sekitar Borobudur! Cocok Disantap Bersama Keluarga

9 Rekomendasi Tempat Makan Enak di Sekitar Borobudur! Cocok Disantap Bersama Keluarga

Sensasi es pleret dekat candi Borobudur-Exploring Indonesia-

DISWAYJATENG - Setelah seharian mengelilingi tempat-tempat bersejarah di Candi Borobudur, tentu kamu merasa gembira dan puas.

Namun, seiring dengan kegiatan berjalan-jalan, pastinya ada kebutuhan untuk mengisi tenaga dengan mencicipi menu masakan khas yang menggugah selera.

Tidak perlu khawatir, sekitar Magelang terdapat berbagai pilihan makanan lezat yang bisa Kalian nikmati. Dari sekian banyak opsi, bagaimana Kalian bisa memulai petualangan kuliner yang mengasyikkan ini? Yuk, simak inspirasi 9 makanan khas yang wajib dicoba di sekitar Borobudur!

1. Ndas Beong

Ikan Beong, spesies ikan yang hanya hidup di Sungai Progo, diolah dengan rempah-rempah istimewa seperti lengkuas, sereh, jahe, dan daun bawang. Hasilnya, hidangan ikan yang lembut dan lezat.

BACA JUGA:Warung Soto Kadipiro: Cita Rasa Lezat yang Terjaga Sejak 1921

Ndas Beong juga tersedia dalam versi pedas yang sangat direkomendasikan bagi Kalian yang menyukai rasa yang menggigit.

Warung Makan Sehati di Desa Bumen, dekat Borobudur, adalah tempat di mana Kalian dapat menikmati kelezatan hidangan ini.

2. Sop Senerek

Hanya beberapa menit dari Borobudur, Kalian bisa mencoba Sop Senerek Iga Sapi di tempat seperti Sop Senerek Pak Parto di Jalan Jenderal Sudirman.

Sop ini terdiri dari kuah kacang merah dan berbagai sayuran, dengan potongan daging yang melimpah di atasnya.

Rasanya bening dan sering kali memiliki tingkat kepedasan yang pas. Sop Senerek adalah hidangan yang sangat digemari dan kini dapat ditemui di sekitar Borobudur.

3. Nasi Lesah

Meskipun dahulu menjadi kuliner lokal yang populer, kini Nasi Lesah hanya dapat ditemukan di sekitar Magelang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: