DPRD Kabupaten Pemalang Dorong Pemerintah Kabupaten segera Tangani Rob

DPRD Kabupaten Pemalang Dorong Pemerintah Kabupaten segera Tangani Rob

MENINJAU - Anggota DPRD Kabupaten Pemalang Slamet Ramuji meninjau tempat pengolahan perikanan darat ikan bandeng di Desa Mojo.Foto: Agus Pratikno/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, PEMALANG - Anggota DPRD Kabupaten PEMALANG  Slamet Ramuji melakukan kegiatan reses di desa-desa, kemarin. Kegiatan reses tersebut salah satunya di desa Mojo, Kecamatan Ulujami

Dalam kegiatan resesnya, Slamet Ramuji melakukan kunjungan tempat pengolahan perikanan darat ikan bandeng di Desa Mojo. Selain itu juga berdialog dengan petani tambak ikan bandeng. Disana mendengar banyak keluhan warga. Diantaranya masalah rob di wilayah Pantura, khususnya di Kecamatan Ulujami.

BACA JUGA:Realisasi PBB-P2 10 Desa di Kabupaten Brebes Masih Rendah 

Slamet Ramuji mengatakan, dampak rob yang terjadi di wilayah Pantura sangat luar biasa pengaruhnya terhadap kehidupan masyarakat.  Terutama di Desa Mojo, Pesantren, Limbangan dan Ketapang. Mengingat desa-desa itu, sebagai penghasil produksi perikanan darat ikan bandeng, maka masalah rob harus betul-betul mendapatkan perhatian serius dari pemerintah.

Mendengar keluhan warga soal dampak rob, pihaknya sangat tersentuh dan ingin terus mendorong kepada pemerintah daerah agar serius dalam menanganinya.

BACA JUGA:Cakep! Dua Mahasiswa PBI FKIP UPS Tegal Dilepas ke Thailand

"Kami anggota DPRD berharap penanganan rob masuk dalam skala prioritas pembangunan di Kabupaten Pemalang. Karena dampak rob sangat luar biasa bagi kehidupan masyarakat,"katanya.

Untuk mengatasi masalah rob, pihaknya akan terus mendorong pemerintah daerah agar menangani masalah rob. Harapannya agar ada peningkatan produksi perikanan di Kabupaten Pemalang. Karena pengaruh rob sangat berdampak pada usaha perikanan dan lainnya termasuk pertanian. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: