Usai Dilantik, Bupati Pemalang Mansur Hidayat segera Menata Birokrasi

Usai Dilantik, Bupati Pemalang Mansur Hidayat segera Menata Birokrasi

MENJELASKAN - Bupati Pemalang Mansur Hidayat menjelaskan soal penataan birokasi.Foto: Agus Pratikno/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, PEMALANG - Bupati PEMALANG Mansur Hidayat akan segera menata pejabatnya yang ada di jalan pemerintahannya. Upaya tersebut, dilakukan setelah dirinya resmi dilantik menjadi Bupati PEMALANG definitif. 

BACA JUGA:Tak Hanya Unsoed Saja, Inilah 4 Universitas Terbaik di Banyumas Versi Edurank 2023 Loh, Apa Saja Ya?

Menurutnya, penataan pejabatnya yang ada di jajaran Pemerintah Kabupaten Pemalang, dengan diawali  menata para pejabat yang sudah ada. Setelah itu baru akan melakukan lelang jabatan untuk mengisi kekosongan kursi jabatan eselon dua. 

BACA JUGA:5 Platform Pinjol Tenor Panjang yang Aman dan Terpercaya untuk Digunakan, Nomor 4 Bungannya 0 Persen

"Untuk menata jabatan eselon dua, itu harus melalui lelang jabatan. Maka  penataan jabatan yang saat ini baru bisa dilakukan memposisikan para pejabat yang sudah ada terlebih dulu,"katanya, kepala Radar, usai mengikuti rapat paripurna di gedung dewan, kemarin.

Penataan birokasi dengan menempatkan pejabat - pejabatnya, untuk ini yang bisa dilakukan melalui rotasi atau mutasi jabatan. Karena untuk dapat melakukan pengisian kursi jabatan eselon dua harus melalui lelang jabatan atau selesai. 

BACA JUGA:6 Tips Menghasilkan Uang saat Nganggur, Nomor 5 Jadi Konten Kreator

Untuk itu, harus dilakukan persiapan secara matang. Artinya harus mempersiapkan panitia seleksi (Pansel) yang nantinya akan menyeleksi calon - calon pejabat yang bisa menduduki kursi jabatan di eselon dua.

"Kami sudah memperingatkan kepada Sekda untuk mempersiapkan lelang jabatan. Yaitu untuk segera membentuk panitia seleksi guna menyeleksi calon - calon pejabat yang akan menduduki kursi jabatan di eselon dua,"tandasnya.

BACA JUGA:Rekomendasi 5 HP iPhone Harga 4 Jutaan yang Worth It Dibeli 2023, Masih Kuat Main Game Berat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jateng.disway.id