Motor Listrik Volta, Bisa Tempuh Jarak hingga 180 Km Cuma Sekali Isi Baterai, Yuks Cek Harganya

Motor Listrik Volta, Bisa Tempuh Jarak hingga 180 Km Cuma Sekali Isi Baterai, Yuks Cek Harganya

Motor Listrik Volta, Bisa Tempuh Jarak hingga 180 Km Cuma Sekali Isi Baterai, Yuks Cek Harganya-Volta-Volta

Jateng.disway.id - Berita gembira datang bagi para pecinta motor listrik. Ada nih motor listrik Volta yang keren abis!

Bayangkan bisa berkendara dengan motor listrik super stylish dengan harga mulai dari Rp 10 jutaan, dan yang lebih keren lagi? Motor ini bisa menempuh jarak hingga 180 km dengan sekali pengisian baterai.

Siap-siap deh untuk kenalan sama motor listrik Volta yang bikin hati berdebar!

Lahir dan dibesarkan di Semarang, Jawa Tengah, Volta adalah produsen motor listrik asli Indonesia yang sedang mencuri perhatian dengan tiga seri unggulannya: Volta 401, Volta Mandala, dan Volta Virgo.

BACA JUGA:2 Jenis Rekomendasi Motor Listrik yang Terbaik dari Polytron EVO & FOX-R

BACA JUGA:Inilah 3 Jenis Motor Listrik Polytron 2023 Terbaru, Harga dan Spesifikasinya Bisa Di Cek!

Apa yang membuat motor-motor keren ini semakin menarik adalah ketersediaan berbagai varian, masing-masing dirancang sesuai dengan kebutuhan berkendara kamu.

1. Volta 401

Dimulai dari Rp 10,9 juta, Volta 401 Lite adalah motor keren yang gak boleh kamu lewatkan. Tunggu dulu, ini baru permulaan! PT Volta Indonesia Semesta memberikan subsidi Rp 7 juta, menjadikan harga Volta 401 Reguler cuma Rp 8,6 juta. Yuk, kita bahas spesifikasinya.

Motor elektrik ini memiliki mesin bertenaga 1.500 watt dan menggunakan baterai tipe SLA berkapasitas 60 V 20 Ah untuk Volta 401 Lite dan Volta 401 S.

Volta 401 S memiliki tambahan baterai lithium berkapasitas 60 V 23 Ah LIFEPO4. Sementara Volta 401 Reguler dan Volta Plus 401 menggunakan baterai jenis lithium-ion dengan kapasitas yang sama.

Tentu saja yang paling menggoda adalah jarak tempuhnya. Volta 401 Lite dan Volta 401 S bisa mencapai jarak luar biasa sejauh 180 km hanya dengan satu kali pengisian baterai, dan bisa mencapai kecepatan maksimum 60 km per jam.

BACA JUGA:Bank Mandiri Hadirkan Penjualan Motor Listrik dan Voucher Volta pada Aplikasi Livin By Mandiri

BACA JUGA:Jangan Asal Beli, Ini 5 Kekurangan Motor Listrik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: