Keren, Internasionalisasi Salah Satu Program Unggulan Pascasarjana UPS Tegal

Keren, Internasionalisasi Salah Satu Program Unggulan Pascasarjana UPS Tegal

Direktur Pascasarjana UPS Tegal, Prof Dr Siti Hartinah sedang Memimpin Rapat Kerja--By. Agus Mutaalimin

DISWAY JATENG.ID,Tegal - Program Pasca Sarjana Universitas Pancasakti (UPS) Tegal mengadakan Rapat kerja ( Raker) dengan tema

"Peningkatan pejabat struktural sebagai wujud penguatan program kerja Rektor. Periode 2021 - 2025". Sabtu, 19 Agustus 2023.

Di Aula Pasca Sarjana Universitas Pancasakti Tegal. 

Diikuti oleh segenap jajaran civitas dari Prodi Pedagogi, prodi Magister Managemen dan prodi Magister ilmu Hukum.

BACA JUGA:FKIP UPS Bantu Sekolah Tingkatkan Profesionalitas Guru

BACA JUGA:Bikin Bangga, 3 Mahasiswa UPS Tegal Magang ke Malaysia

Internasionalisasi Adalah Program Unggulan Pascasarjana UPS Tegal 

Prof.Dr Siti Hartinah selaku Direktur Program Pascasarja UPS Tegal mengatakan Raker ini adalah program kerja tahunan yang telah dilaksanakan baik yang sudah berjalan maupun yang akan di laksanakan.

Dan ini adalah laporan kinerja satu tahun kedepan dengan pejabat yang baru. Antara lain Dr Gunistyo MM selaku kaprodi Magister Managemen(MM) , Dr Suriswo selaku Kaprodi Pedagogi dan Dr Erwin selalu Kaprodi Magister Ilmu Hukum(MIH).

"Kira-kira lembaga Pascasarjana ini mau dibawa kemana, apalagi ini dalam rangka melaksanakan tugas 3 agenda rektor UPS Tegal yang salah satunya yaitu Internasionalisasi". Ujar Prof. Hartinah .

Pascasarjana UPS Tegal ini ada sesuatu yang diunggulkan yaitu Internasionalisasi , apalagi pertengahan bulan september yang akan datang ini ada transfer kredit mahasiswa dari Uzbekistan dan Mesir.

BACA JUGA:Bisa Ditiru ! FKIP UPS Komitmen Hasilkan Guru Berkualitas

Keduanya ini bergabung mengikuti mata kuliah on line bersama prodi Magister Managemen UPS Tegal. "Ini melihat kesiapan dari Prodi MM sampai dimana? Apalagi mau kedatangan mahasiswa asing". Ungkap Prof. Siti Hartinah. 

Selanjutnya prof Hartinah juga menjelaskan mengenai program Profesir go to school, profesor go to government dan profesor  go to community yang pada intinya bahwa " jadi dosen itu jangan hanya di kampus terus tetapi harus juga keluar kampus supaya tahu dunia luar ". Pungkas prof.Siti Hartinah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: