Usul Anggaran KONI Naik hingga Rp1Miliar

Usul Anggaran KONI Naik hingga Rp1Miliar

REGULASI - Kepala Dinas Porapar Kabupaten Tegal menyiapkan regulasi untuk peningkatan dana hibah KONI. Foto : Hermas Purwadi/Radar Slawi --

DISWAYJATENG, SLAWI - Keseriusan Pemkab Tegal dalam mendukung peningkatan pembinaan cabang olahraga  dan prestasi bakal diwujudkan. Untuk anggaran dana hibah KONI yang tahun ini hanya sebesar Rp500 juta, tahun 2024 mendatang dipastikan akan mengalami kenaikan menjadi Rp1 miliar.

Kepala Dinas Porapar Kabupaten Tegal Ahmad Uwes Qoroni menyatakan, bantuan hibah untuk induk organisasi cabang olahraga  yang selama ini diberikan kepada KONI memang tidak terlalu besar. 

"Kemampuan keuangan daerah selama ini baru bisa memberikan bantuan dana hibah sebesar Rp500 juta. Namun ada kepastian di tahun 2024 dana hibah untuk KONI akan mengalami kenaikan menjadi Rp1 miliar," ujarnya, Senin (31/7).

Uwes mengakui bahwa bantuan untuk program pembinaan olahraga di Kabupaten Tegal selama ini tidak hanya untuk KONI namun juga untuk masyarakat. Seperti bantuan sarpras keolahragaan. 

"Selama ini bantuan untuk sarpras olahraga cukup banyak yang kami salurkan lewat desa. Khususnya untuk sarpras lapangan sepakbola yang dimiliki desa," cetusnya.

Ke depan  memang perlu dirumuskan soal bagaimana pembinaan olahraga dilakukan secara terpadu , terutama soal dana hibah yang dibutuhkan KONI dan untuk bantuan masyarakat.

"Terkait penambahan dana hibah untuk KONI tahun depan memang tidak besar. Namun diharapkan dengan penambahan anggaran tersebut bisa dioptimalkan untuk mendukung even olahraga di Kabupaten Tegal serta peningkatan pembinaan pada cabang olahraga dan sekaligus prestasinya," ungkapnya. 

Ditegaskan, terkait janji bupati Tegal yang akan memberikan apresiasi atau reward bagi atlet yang berhasil membawa pulang medali diajang Porda Provinsi Jawa Tengah tahun ini,sudah dialokasikan lewat APBD II.

"Diharapkan atlet Kabupaten Tegal bisa mengukir prestasi terbaiknyha diajang Porprov dengan berjuang seoptimal mungkin dengan adanya kepastian stimulus yang diberikan pemerintah daerah," tegasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: