Anda Wajib Tahu, Museum Semedo Tegal Menapaki Jejak Jaman Purbakala

Anda Wajib Tahu, Museum Semedo Tegal Menapaki Jejak Jaman Purbakala

Museum Semedo Kabupaten Tegal--by.mytrip123.com

DISWAYJATENG.ID - Bagi Anda yang ingin mengetahui jaman purbakala datang ke museum semedo. museum semedo yang berada di Desa Semedo, Kabupaten Tegal Jawa Tengah Indonesia.

Dalam museum ini tersimpan fosil-fosil purba yang ditemukan diperkirakan usianya lebih tua dibandingkan dengan fosil-fosil yang pernah ditemukan di Indonesia.

Dari hasil penelitian ahli paleontologi, arkeologi, geologi, dan antropologi, ini menunjukkan Situs Purba Semedo memberikan data faktual evolusi manusia,budaya dan lingkungannya.

Setidaknya sejak 1,5 juta tahun yang lalu. Penemuan fosil fauna di area sekitar Perbukitan Semedo ini menggambarkan panjangnya rentang kehidupan di Semedo. 

BACA JUGA:Ingin Berwisata Sejarah? Museum Semedo Tegal Rekomendasi Buat Kamu

Anda Wajib Tahu, Museum Semedo Tegal Menapaki Jejak Jaman Purbakala

Situs Semedo ini adalah sebuah museum di Tegal Jawa Tengah yang menyimpan berbagai kehidupan manusia purba di masa lalu. Adanya kepingan tengkorak manusia purba yang berusia sekitar 700 ribu tahun yang lalu kini menjadi koleksi unggulan Museum Situs Semedo.

Adanya kehidupan purba dan sejarah tentang evolusi kehidupan manusia purba dapat anda jelajahi dan temukan melalui Situs Semedo Tegal ini. Tempat ini memamerkan diorama yang menceritakan dan menggambarkan kehidupan purba dan juga koleksi fosil yang bisa menjadi sumber ilmu pengetahuan bagi para pengunjung.

Wisata Museum Tegal ini dapat menjadi alternatif untuk mengisi waktu libur kamu dengan berpetualang menyusuri ruang waktu. Dengan melihat perkembangan kehidupan flora,fauna dan juga manusia purba pada masa ratusan ribu tahun yang lalu.

Jangan lupa mengajak serta keluarga, sahabat, teman-teman dan orang-orang tercinta disekitar anda untuk bersama-sama datang ke Museum Tegal ini. 

Dapatkan sensasi dan pengalaman yang seru pastinya akan sangat berkesan dan membekas di benak anda sehingga sulit untuk dilupakan. Menariknya, untuk kamu yang akan berlibur disini maka tidaklah perlu merogoh kocek terlalu dalam karena murahnya biaya. 

Sampai saat ini harga tiket masuk Situs Semedo hanyalah dengan mematok tarif Rp5.000 per orangnya, sangat terjangkau bukan? Dengan biaya yang begitu ekonomis ini bisa membawa setiap wisatawan seperti sedang berada pada kehidupan masa lalu manusia purba.

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Wisata Situs Semedo, Ada apa Saja Peninggalannya!

Lokasi , waktu dan bukanya Museum semedo Tegal 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: by.mytrip123.com