Puluhan Ribu Warga Tegal Obesitas. Ternyata Didominasi Perempuan, Apa Penyebabnya?

Puluhan Ribu Warga Tegal Obesitas. Ternyata Didominasi Perempuan, Apa Penyebabnya?

Kepala Dinkes dr Sri Primawati saat memberikan bantuan sembako-Agus Wibowo-jateng.disway.id

TEGAL, DISWAY JATENG - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tegal mencatat sebanyak 11.664 warga kota bahari ini masuk kategori obesitas. Sementara jumlah tersebut justru didominasi oleh kaum perempuan. 

 

Hal ini seperti dikatakan Kepala Dinkes Kota Tegal dr Sri Primawati Indraswari, saat dirmuai jateng.disway.id.

 

Menurutnya kasus obesitas dalam satu bulan terakhir memang sedang ramai di pemberitaan, setelah dua pria pengidap obesitas ekstrim meninggal dunia di Tangerang. 

BACA JUGA: Dampak Obesitas pada Kesehatan Otak, Nomor 7 Sangat Berbahaya!

"Obesitas atau kegemukan adalah penumpukan lemak yang berlebihan, akibat tidak seimbangnya pemasukan dan pengeluaran makanan dalam waktu lama, " katanya. 

 

Kemudian faktornya diantaranya yaitu faktor genetik atau keturunan dengan persentase 30 persen. Dan ada faktor lifestyle atau gaya hidup, seperti malas gerak, suka ngemil dan suka mengonsumsi fast food.

BACA JUGA:Anggaran Hibah Kota Tegal Capai Rp69 Miliar, Fitriani: Awas Jangan Sampai Terjerat Masalah Hukum

"Termasuk faktor psikis atau stres yang pelampiasannya makan banyak, faktor obat, dan faktor penyakit juga bisa mempengaruhi, " ungkapnya. 

 

Sementara untuk gejala yang sering timbul, antara lain suka mendengkur, nyeri punggung, nyeri sendi, suka mengantuk hingga susah nafas," ungkap Prima. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: koran radar tegal