Pantai Suwuk Kebumen: Menyajikan Daya Tarik Serta Adanya Penginapan
Pantai Suwuk Kebumen: Menyajikan Daya Tarik Serta Adanya Penginapan-disway jateng-
Keseruan lain yang dapat kalian lakukan adalah menyusuri Sungai Telomoyo. Hal tersebut dimana muara sungainya berada di Pantai Suwuk dan menjadi pemisah antara Pantai Suwuk dengan Pantai Karang Bolong.
Kalian juga dapat menyewa perahu yang ada dengan dipantai dengan harga sekitar Rp25.000 per orangnya. Kalian akan melalui Hutan Nipah yang menyejukkan dengan rindangnya hiasan pohon yang berwarna hijau.
4. Bermain Wahana Seru
Karena pantai ini memiliki kontur pasir yang cukup lebar dan luas hal ini banyak dimanfaatkan pengunjung untuk bermain ATV. Dengan menyewanya sebesar Rp50.000 per jam.
Kalian dapat menyusuri Pantai Suwuk tanpa cape namun seru dan menambah pengalam kalian. Bahkan jika kalian ingin berkeliling dengan menunggang kuda juga bisa.
5. Bersantai
Pantai selalu menjadi lokasi untuk bersantai dan menikmati alam yang tersaji. Dengan suara deburan ombak seakan menenangkan jiwa dan raga yang sedang lelah dan penat.
Panorama Pantai Suwuk sangat indah hal itu karena dapat menghadirkan bukit-bukit yang rindang. Tidak hanya satu bukit akan tetapi ada tiga buah bukit yang terletak di sebelah barat pantai ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: