Masyarakat Diminta Lapor Polisi Terkait Keberadaan Warung Aceh, Jangan Salah Paham!

Masyarakat Diminta Lapor Polisi Terkait Keberadaan Warung Aceh, Jangan Salah Paham!

Personel Polsek Jatibarang mengangkut dua terduga pelaku dan barang bukti warung yang menjual obat keras.-Syansul Falak-jateng.disway.id

Diketahui, dalam beberapa waktu terakhir masyarakat di Kabupaten Brebes dibuat resah dengan keberadaan 'warung Aceh' diduga menjual obat terlarang dengan berbagai modus.

Keresahan itu salah satunya dirasakan warga Desa Tegalglagah Kecamatan Bulakamba.

Kepala Desa Tegalglagah, Wahyono mengatakan, warga resah karena saat ini marak warung Aceh yang berdalih hanya menjual obat lesu. Wahyono mengaku, banyak menerima aduan adanya transaksi jual beli obat mencurigakan.

"Sejak tiga bulan terakhir, banyak warga resah dan mengadu. Bahwa warung kelontong itu, ramai mulai pukul 15.00-17.00 WIB. Anehnya, pembelinya didominasi banyak remaja," pungkasnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radar brebes