Soimah Beri Dukungan Moral kepada Lesti Kejora
Soimah. Foto: Instagram--
JAKARTA (DiswayJateng) - Kasus dugaan Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dialami Lesti Kejora mendapat sorotan selebriti tanah air.
Salah satunya Soimah Pancawati yang menyampaikan dukungan untuk Lesti Kejora.
Dia yakin Lesti Kejora bisa menghadapi masalah rumah tangga dengan Rizky Billar.
"Percayalah, bahwa setelah ini kamu semakin kuat, dan lebih bermartabat, biarkan semua masalah lewat, biarkan, lepaskan," ungkap Soimah melalui akun miliknya di Instagram, Minggu (2/10).
"Kubur sedalam-dalamnya sehingga tidak muncul lagi di hadapanmu orang-orang dan hal-hal yang tidak berguna buat hidupmu," sambungnya.
Soimah berharap Lesti Kejora tidak bersedih lagi atas masalah yang dihadapi.
Dia meminta penyanyi dangdut itu supaya bangkit.
"Jangan menangis, jangan sedih, jalani, hadapi, berdiri tegak dan kokoh. Kamu lebih berharga @lestykejora #kamibersamalesti," lanjut Soimah.
Rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar sedang dalam masalah.
Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (28/9) malam.
Dia diduga mengalami kekerasan saat mengetahui Rizky Billar berselingkuh.
Atas kelakuan Rizky Billar, Lesti Kejora kini harus dirawat di salah satu rumah sakit. (ded/jpnn/gun)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jpnn.com