Gedung Perpustakaan di Kudus Bernilai Belasan Miliar Rupiah Resmi Beroperasi

Gedung Perpustakaan di Kudus Bernilai Belasan Miliar Rupiah Resmi Beroperasi

Prosesi pengukuhan Bunda Literasi Kecamatan, Desa dan Bunda Literasi Kelurahan di Kudus. --

KUDUS, diswayjateng.com - Gedung layanan Perpustakaan di Kabupaten KUDUS bantuan Perpustakaan Nasional RI, akhirnya diresmikan. Kehadiran gedung ini merupakan upaya strategis Pemkab KUDUS menyiapkan sumber daya manusia unggul menuju Indonesia Emas 2045.

Bersamaan peresmian gedung Perpustakaan di Kudus yang menyedot belasan Miliar dari APBN tahun 2026 ini, juga dikukuhkan 9 Bunda Literasi Kecamatan, 123 Bunda Literasi Desa, dan 7 Bunda Literasi Kelurahan. 

Kehadiran dan peran Bunda Literasi di Kudus ini, dinilai sangat strategis dalam menumbuhkan minat baca, khususnya di kalangan anak-anak dan remaja.

Pengukuhan Bunda Literasi Kecamatan serta Desa/Kelurahan, sebagai penggerak literasi di tingkat akar rumput. Selain itu, mengajak masyarakat memanfaatkan fasilitas perpustakaan secara optimal.

Peresmian gedung Perpustakaan baru dan pengukuhan Bunda Literasi, dilakukan Bupati Kudus Sam’ani Intakoris bersama Bunda Literasi Kabupaten Kudus Endhah Sam’ani Intakoris pada Kamis (29/1/2026). 

Bupati Sam’ani Intakoris menyampaikan, bahwa kehadiran Perpustakaan ini untuk menjamin ketersediaan sarana fisik akses informasi yang merata bagi masyarakat. 

Lebih dari itu, kata Samani, perpustakaan menjadi ruang edukasi yang nyaman, tempat berlatih inovasi, berdiskusi dan mengembangkan gagasan. 

"Budaya membaca dan literasi harus kita dorong bersama sebagai fondasi kemajuan daerah,” ujar Bupati Samani. 

Samani juga mengapresiasi pengukuhan Bunda Literasi Kecamatan serta Desa/Kelurahan. Langkah itu sebagai penggerak literasi di tingkat akar rumput. 

“Kami mengucapkan selamat kepada Bunda Literasi yang baru dikukuhkan, sebagai ujung tombak penggerak literasi. Semoga dengan hadirnya Bunda Literasi, anak-anak bisa berkurang main hapenya, lebih gemar membaca,” tutur Samani. 
Prosesi peresmian gedung perpustakaan baru di Kudus hibah dari pihak Perpustakaan Nasional RI--

Untuk diketahui, gedung Perpustakaan di Kudus ini menyediakan 34 ribu buku dengan total 48 ribu eksemplar. Bangunan gedung perpustakaan ini dirancang sebagai pusat pengetahuan dan informasi yang representatif.

Gedung Perpustakaan Kudus juga ramah disabilitas, serta menjadi ruang publik yang nyaman dan inklusif sesuai standar nasional. 

Lokasinya yang berada di pusat aktivitas masyarakat Kudus, diharapkan mampu meningkatkan akses dan minat baca masyarakat lintas usia.

Hadir dalam peresmian tersebut, Sekretaris Utama Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, Joko Santoso. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: