Kapolres Tegal: Rotasi Jabatan untuk Pengembangan Pelayanan

Jumat 30-05-2025,08:30 WIB
Reporter : Hermas Purwadi
Editor : Rochman Gunawan

SLAWI, diswayjateng.id - Serah terima jabatan sejumlah pejabat utama di halaman Mapolres Tegal. Upacara ini berlangsung dengan khidmat dan menjadi momentum penting dalam penyegaran organisasi Polres Tegal.

Dalam amanatnya, Kapolres Tegal AKBP Bayu Prasatyo menegaskan bahwa pergantian kepemimpinan merupakan hal wajar dalam dinamika organisasi. "Pergantian jabatan ini merupakan bagian dari siklus rutin yang bertujuan menjawab harapan dan target organisasi. Selain itu, ini juga sebagai upaya pengembangan karier dan peningkatan kinerja para anggota," ungkapnya.

Kapolres juga menekankan pentingnya profesionalisme dan pelayanan optimal kepada masyarakat melalui rotasi jabatan. "Serah terima jabatan ini adalah bagian dari promosi bagi perwira, untuk terus mengembangkan diri dan meningkatkan pelayanan Polri kepada masyarakat sesuai fungsi dan perannya," bebernya.

BACA JUGA:Satbinmas Polres Tegal Gelar Edukasi Pelajar Sekolah Dasar

BACA JUGA:Polres Tegal Tingkatkan Patroli untuk Memberantas Premanisme dan Tindakan Meresahkan Masyarakat

Daftar Serah Terima Jabatan:

1. Kabagops Polres Tegal

Pejabat Lama: Kompol Sardoyo, S.H., M.H.

Pejabat Baru: AKP Suyanto, S.H., M.H.

2. Kasatreskrim Polres Tegal

Pejabat Lama: AKP Suyanto, S.H., M.H.

Pejabat Baru: AKP Luis Beltran Krisnandhita Marissing, S.T.K., S.I.K., M.H.

3. Kasatbinmas Polres Tegal

Pejabat Lama: AKP Bambang Suwidagdo, S.H., M.A.P.

Pejabat Baru: AKP Bambang Marsudiyanto, S.H.

Kategori :