"Upaya ini bertujuan agar industri di Kabupaten Batang dapat berkembang secara optimal dan memberikan manfaat luas bagi masyarakat," jelas Faiz.
Faiz juga menegaskan pentingnya keseimbangan antara pembangunan industri dan pelestarian lingkungan hidup.
Pemkab Batang terus mendorong implementasi praktik industri ramah lingkungan, pengelolaan limbah yang berkelanjutan, serta pemanfaatan energi hijau dalam aktivitas industri.
"Dengan langkah-langkah ini, kita berharap KIT Batang bisa menjadi contoh kawasan industri modern yang tetap menjaga keseimbangan antara pertumbuhan ekonomi dan kelestarian lingkungan," paparnya.
Bulan Ramadan juga menjadi pengingat pentingnya kepedulian terhadap sesama.
"Saya mengajak seluruh elemen masyarakat dan pelaku industri untuk bersama-sama membangun ekosistem yang inklusif. Pertumbuhan ekonomi harus memberikan dampak positif bagi seluruh lapisan masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan," kata Faiz.
Ia berharap, acara Gema Ramadan dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi semua pihak untuk meningkatkan kualitas ibadah, keimanan, dan ketakwaan kepada Allah SWT.
"Mari jadikan bulan Ramadan ini sebagai momentum untuk meraih keberkahan dan ridha-Nya," pungkasnya.