Riset sederhana yang bisa dilakukan adalah dengan memeriksa Google Trend atau mencari dengan tagar alias hashtag di Instagram.
Setelah hasil riset menunjukkan bahwa permintaan pasar terhadap Kue Dalgona ternyata cukup tinggi, Anda bisa melanjutkan dengan membuat sampel produk Kue Dalgona tadi. Saat melakukan proses riset ini, biasanya kita juga bisa menemukan hal-hal lain yang potensial untuk dijadikan ide bisnis.
5. Perluas Jejaring
Ada pepatah yang menyebutkan bahwa silaturahmi membuka pintu rezeki. Menjalin relasi dengan banyak teman akan membuka wawasan Anda akan dapat berbagai pengetahuan dan pengalaman dari mereka. Selain itu, memperluas jaringan pertemanan juga akan membuka peluang kerjasama.
Itulah lima cara menemukan ide bisnis sesuai minat. Anda dapat menemukan ide bisnis yang tepat dengan menggunakan langkah-langkah yang sudah dijelaskan di atas.
Semoga artikel ini bermanfaat dan memotivasi Anda terus menggali ide-ide kreatif untuk menemukan bisnis sesuai minat dan berinovasi untuk mengembangkan bisnis.