Polsek Sayung Bagikan Takjil di Pantura, Bantu Pengguna Jalan Terdampak Rob

Minggu 09-03-2025,07:31 WIB
Reporter : Nungki S Nurhidayanto
Editor : Laela Nurchayati

DEMAK, diswayjateng.id - Sebagai bentuk empaty kepada pengguna jalan pantura yang terkena rob, Polsek Sayung Polres Demak, melakukan aksi pembagian takjil kepada pengguna jalan yang melintas di jalan Semarang - Demak, tepatnya di Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Sabtu 8 Maret 2025.

Para personel Polsek Sayung pun turun ke jalanan yang terkena genangan rob untuk berbagi takjil dan makanan untuk berbuka puasa. 

7 perjalanan, karena padatnya kendaraan dan kondisi rob membuat daerah tersebut tersendat.

“Kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat dirasakan dan membantu memperlancar arus lalu lintas,” ujar Suprapto.

BACA JUGA:Polres Demak Bagikan Ratusan Takjil di Trafic Light, Supir Truk: Alhamdulilah, Kami Bisa Buka di Armada

BACA JUGA:Semarak Ramadan 1446 H, Polres Grobogan Bagikan 300 Paket Takjil ke Pengguna Jalan

Selain pembagian takjil, Polsek Sayung juga mengimbau para pengendara untuk selalu berhati-hati dan mematuhi peraturan lalu lintas selama berkendara.

"Kami mengimbau kepada pengendara untuk berhati-hati dan mentaati peraturan lalu lintas agar selamat sampai tujuan, ingat anak, istri dan keluarga menunggu dirumah," ucapnya.

Sementara itu pengendara yang melintas mengatakan bahwa aksi tersebut sangat membantu mereka saat berbuka di jalan terutama saat terjebak macet.

"Tujuan saya ke Salatiga, jadi kalo macet begini pasti ya buka di jalan. Tapi alhamdulilah dengan takjil ini jadi ga perlu mampir jajan," ucap Mitun (30) sopir angkut kanvas.

BACA JUGA:Berburu Takjil, Bayangkara Pusat Takjil Favorit Masyarakat Demak

BACA JUGA:Berkostum Wayang Orang, Personel Polres Pemalang Bagikan Takjil Gratis

Hal serupa juga disampaikan Samsul (32) pengendara roda dua yang tujuannya ke Semarang, mengucapkan apreasiasi pada Polsek Sayung yang membagikan takjil.

"Saya mau ke Semarang, mungkin nyandak sampai sana sebelum buka, tapi kan pasti rame (warung) tapi dengan ada ini (takjil) tinggal buka di masjid saja sekalian solat magrib," ucapnya.

Para pengguna jalan pun berharap agar aksi memberikan takjil dan makanan ini terus dilakukan, karena sangat membantu pengguna jalan.

Kategori :