Simak 6 Cara Mengatasi HP Bootlop dengan Tepat, Budget Aman Tak Perlu Dibawa ke Tukang Service

Senin 29-07-2024,21:25 WIB
Reporter : Dian Doris Nawang Wulan
Editor : Laela Nurchayati

DISWAY JATENG - Smartphone kini menjadi teman bagi semua orang karena kemanapun akan selalu dibawa, namun apakah anda pernah mengalami smartphone yang tiba-tiba bermasalah? Misalnya bootlop, jika iya maka anda tak perlu khawatir karena ada cara mengatasi hp bootlop dengan tepat.

Smartphone yang mengalami masalah tentunya akan membuat kesal, bootlop merupaka suatu kondisi smartphone terus-menerus memulai ulang dan tidak dapat masuk ke sistem operasi. Jika anda mengalami hal tersebut maka bisa saja melakukan cara mengatasi hp bootlop.

Cara mengatasi hp bootlop ini dapat anda terapkan ketika smartphone anda mengalami hal yang sama, oleh sebab itu anda jangan langsung membawanya ke tukang service.

Nah berikut ini akankami beritahu cara mengatasi hp bootlop yang perlu anda ketahui untuk berjaga-jaga jika smartphone anda mengalami masalah hal tersebut.

BACA JUGA:Amankan Data Anda, Begini Cara Mengatasi Hp Disadap Pinjol dengan Tepat

Sebelum membahas lebih jauh, kami akan memberitahu penyebabnya terlebih dahulu.

Penyebab :

  1. Kesalahan pada Sistem Operasi: Pembaruan sistem operasi yang gagal, kerusakan file sistem, atau konflik pada sistem dapat memicu bootloop.
  2. Aplikasi yang Bermasalah: Aplikasi pihak ketiga yang tidak kompatibel atau corrupt dapat mengganggu kinerja sistem dan menyebabkan bootloop.
  3. Kerusakan Perangkat Keras: Kerusakan pada komponen hardware seperti baterai, chip memori, atau IC power dapat menjadi penyebab utama bootloop.
  4. Overheating: Penggunaan smartphone secara intensif dalam waktu yang lama dapat menyebabkan overheating dan memicu bootloop.
  5. Kartu SD yang Rusak: Kartu SD yang corrupt atau tidak terbaca dengan baik juga dapat menjadi pemicu masalah.

Cara Mengatasi HP Bootlop :

1. Restart Paksa

Mengatasi ponsel bootlop bisa dengan menekan dan tahan tombol power serta volume bawah secara bersamaan selama beberapa detik hingga perangkat mati.

Setelah itu, nyalakan kembali perangkat Anda.

2. Mode Aman

Nyalakan perangkat dalam mode aman untuk menonaktifkan semua aplikasi pihak ketiga. Jika bootloop berhenti terjadi dalam mode aman, berarti salah satu aplikasi Anda yang menyebabkan masalah.

Cara masuk ke mode aman berbeda-beda untuk setiap merek dan tipe smartphone.

3. Hapus Cache Partition

Kategori :