Alternatif Samsung Galaxy M15 5G, Berikut 5 Daftar HP dengan Sinyal 5G Harganya Hanya 2 Jutaan

Rabu 10-07-2024,21:15 WIB
Reporter : Asyifa Suryani
Editor : Laela Nurchayati

DISWAYJATENG - Pasar HP dengan sinyal 5G di Indonesia semakin ketat dengan hadirnya berbagai pilihan HP dengan harga yang terjangkau. Daftar HP berikut ini disebut-sebut merupakan pesaing dari Samsung Galaxy M15.

Samsung Galaxy M15 5G sendiri sudah menjadi salah satu pilihan populer . HP ini dirilis pada bulan Juni 2024 kemarin, namun , ada beberapa HP dengan sinyal 5G sebagai alternatif menarik yang patut dipertimbangkan.

Sama dengan Samsung Galaxy M15, daftar HP dengan sinyal 5G ini dibandrol dengan harga 2 jutaan. Untuk spesifikasi lain, daftar HP ini juga tidak jauh berbeda dari Samsung Galaxy M15.

Berikut ini adalah adalah dafatr HP dengan sinyal 5G yang menjadi pesaing ketat dengan Samsung Galaxy M15 5G di kisaran harga Rp2 jutaan .

BACA JUGA:Berikut ini 7 Spesifikasi HP Tecno Pova 6, HP Gaming dengan Teknologi SuperCooled System 1.0

 

1. iQOO Z9x

iQOO Z9x hadir sebagai pilihan utama bagi para penggemar game mobile:

  1. Chipset Snapdragon 6 Gen 1 (4 nm) menawarkan performa tinggi dengan skor AnTuTu Benchmark mencapai 515 ribu.
  2. Layar dengan refresh rate 120Hz untuk pengalaman visual yang lebih mulus.
  3. Pengisian daya cepat 44W, lebih cepat dibandingkan Samsung Galaxy M15 5G.
  4. Harga mulai dari Rp2,9 juta untuk varian memori 8/128GB.

Meskipun unggul dalam performa dan kecepatan pengisian daya, HP denganini kalah dalam hal kualitas layar dibandingkan panel Super AMOLED milik Samsung Galaxy M15 5G.

BACA JUGA:Resmi Rilis Besar-besaran HP di Bulan Juni ini, Berikut 12 Daftar HP yang Rilis Bulan Juni 2024

 

2. Realme 10 Pro 5G

Realme 10 Pro 5G menawarkan kombinasi desain elegan dan kemampuan fotografi yang mumpuni:

  1. Bezel sangat tipis memberikan tampilan premium.
  2. Kamera utama beresolusi tinggi 108MP.
  3. Layar dengan refresh rate 120Hz dan speaker stereo.
  4. Pengisian daya cepat 33W.
  5. Harga sekitar Rp2,9 juta di pasaran.

Dibandingkan dengan Samsung Galaxy M15 5G, Realme 10 Pro 5G unggul dalam hal refresh rate layar dan resolusi kamera. Namun, Galaxy M15 5G masih lebih unggul dengan chipset Dimensity 6100+, panel Super AMOLED, dan kapasitas baterai yang lebih besar.

BACA JUGA:Daftar 5 HP Layar Lengkung Terbaik dan Murah Meskipun Bukan Seri Terbaru

 

3. Xiaomi Redmi Note 13 5G

Redmi Note 13 5G tampil dengan desain yang mengesankan dan spesifikasi yang kompetitif:

  1. Desain bezel tipis dan simetris yang memberikan kesan premium.
  2. Layar dengan refresh rate 120Hz.
  3. Kamera utama beresolusi 108MP.
  4. Pengisian daya cepat 33W.
  5. Ditenagai chipset Mediatek Dimensity 6080 (6 nm).
  6. Harga sekitar Rp2,9 juta.

Meskipun unggul dalam beberapa aspek, Samsung Galaxy M15 5G masih memiliki keunggulan dengan baterai berkapasitas 6000mAh dan panel Super AMOLED.

 

4. Vivo Y27 5G

Vivo Y27 5G hadir sebagai opsi yang lebih terjangkau dalam jajaran HP 5G:

  1. Layar IPS LCD 6,64 inci.
  2. Chipset Mediatek Dimensity 6020 (7 nm).
  3. Baterai 5000mAh.
  4. Harga mulai dari Rp2,5 juta.

Meskipun lebih terjangkau, Vivo Y27 5G kalah dalam hampir semua aspek dibandingkan dengan Samsung Galaxy M15 5G, termasuk kualitas layar, kamera, dan kapasitas baterai.

 

5. Infinix Zero 5G 2023

Infinix Zero 5G 2023 menawarkan pengalaman gaming yang optimal:

  1. Chipset Mediatek Dimensity 920 (6 nm) dengan skor AnTuTu Benchmark sekitar 500 ribu.
  2. Mendukung pengaturan grafis tinggi pada game populer seperti PUBG Mobile.
  3. Layar dengan refresh rate 120Hz.
  4. Pengisian daya cepat 33W.
  5. Harga sekitar Rp2,8 juta.

Dibandingkan dengan Samsung Galaxy M15 5G, Infinix Zero 5G 2023 unggul dalam performa gaming dan refresh rate layar. Namun, Galaxy M15 5G masih memiliki keunggulan dengan kapasitas baterai yang lebih besar dan panel Super AMOLED.

Itu dia beberapa daftar HP dengan sinyal 5G . Setiap HP memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Samsung Galaxy M15 5G tetap menjadi pilihan menarik dengan keunggulan pada kualitas layar Super AMOLED dan kapasitas baterai besar.

Namun, alternatif lain seperti iQOO Z9x dan Infinix Zero 5G 2023 menawarkan performa yang lebih tinggi untuk gaming, sementara Realme 10 Pro 5G dan Xiaomi Redmi Note 13 5G unggul dalam hal desain dan kualitas kamera (*)

 

Kategori :