Alami Gagal Bayar? Begini Tips Mengatasi Galbay Pinjol dengan Benar

Sabtu 22-06-2024,20:29 WIB
Reporter : Dian Doris Nawang Wulan
Editor : Laela Nurchayati

5. Cari Tambahan Penghasilan

Upayakan untuk mencari penghasilan tambahan untuk mempercepat pelunasan utang. Anda bisa mencari pekerjaan sampingan, menjual barang-barang yang tidak terpakai, atau mencari peluang usaha.

6. Manfaatkan Bantuan Pihak Ketiga

Jika anda merasa kesulitan, jangan ragu untuk mencari bantuan dari pihak ketiga. Anda bisa berkonsultasi dengan Lembaga Konsumen, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), atau lembaga pendampingan hukum.

7. Hindari Pinjaman Baru

Saat sedang dalam proses penyelesaian Galbay, hindari mengambil pinjaman baru. Hal ini hanya akan memperburuk kondisi keuangan anda.

8. Bangun Kebiasaan Finansial yang Sehat

Setelah menyelesaikan Galbay, buatlah komitmen untuk membangun kebiasaan finansial yang sehat. Buatlah anggaran keuangan, catat pengeluaran, dan hindari gaya hidup konsumtif.

Tips mengatasi galbay selanjutnya yang dapat anda lakukan, yaitu:

• Jangan panik dan tergoda iming-iming penawaran penyelesaian utang dari pihak yang tidak dikenal.

• Laporkan ke pihak berwenang jika mengalami penagihan debt collector yang tidak etis.

• Tetap semangat dan fokus pada penyelesaian utang.

Untuk melakukan langkah-langkah diatas tentunya membutuhkan waktu dan usaha. Tetaplah disiplin dan fokus pada solusi, dan anda pasti dapat melewati masa sulit ini.

Usahakan sebelum melakukan pengajuan pinjaman pastikan platform yang akan digunakan sudah mengantongi izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), hal ini untuk menghindari adanya penagihan DC lapangan dengan cara kasar, maupun kenaikan suku bunga yang cukup tinggi.

BACA JUGA:6 Tips Pinjol Aman, Wajib Anda Ketahui Supaya Tidak Terjebak

Demikian ulasan mengenai tips mengatasi galbay dengan tepat dan benar, lakukan dengan fokus maka permasalahan akan segera selesai. (*)

Kategori :