DISWAYJATENG, SLAWI - Perhutani KPH Pekalongan Barat menyalurkan bantuan melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Kepada Pondok Pesantren (Ponpes) Assalafiyah Luwungragi, Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes. Yang diserahkan langsung ke alamat ponpes tersebut.
Penyerahan bantuan dilakukan oleh Administratur/KKPH Pekalongan Barat Prasetyo Lukito yang diwakili oleh Kepala Seksi Keuangan SDM dan Umum Edi Heryanto. Secara simbolis dan diterima langsung oleh Pengasuh Ponpes KH Subhan Ma’mun yang diwakili oleh Ustad Rifai Qulub salah seorang Dewan Asatid.
BACA JUGA:Bupati Pemalang Mansur Hidayat Ajak Warganya Gerakan Lagi Budaya Gotong Royong
Bantuan TJSL sembako ini sebanyak 150 Paket, masing-masing paket berisi beras premium sebanyak 2 kilogram. Gula pasir 1 kilogram, mie instan 6, minyak goreng 1 liter, susu 1 kaleng, sarden 1 kaleng. Teh celup 1 kotak dan kecap abc 1 botol.
Administratur/KKPH Pekalongan Barat Prasetyo Lukito melalui Kepala Seksi Keuangan SDM dan Umum Edi Heryanto mengatakan bahwa bantuan ini merupakan wujud dan bentuk kepedulian Perum Perhutani selaku BUMN. Kepada lembaga pendidikan dalam hal ini pondok pesantren.
BACA JUGA:LPK Arum Kota Tegal Tingkatkan Skill Peserta Program Prakerja
“Kami berharap Perhutani dalam melaksanakan amanah mengelola hutan negara selalu diberi kemudahan. Serta hutan menjadikan manfaat untuk kesejahteraan masyarakat ,” cetusnya.
Rifai Qulub salah seorang Dewan Asatid yang mewakili Pengasuh Ponpes KH Subhan Ma’mun menyampaikan apresiasi dan terima kasih. Ini momen yang tepat sekali menjelang Lebaran.