3. Madu
Madu merupakan bahan alami selanjutnya yang bisa digunakan untuk menghilangkan kulit kaki pecah-pecah. Madu merupakan bahan antiseptik yang dapat menyembuhkan kulit kaki yang bermasalah salah satunya pecah-pecah.
Kamu bisa mencampurkan satu gelas madu ke dalam air hangat, kemudian rendam kaki ke dalamnya. Gosoklah secara perlahan dan lembut pada bagian kulit kaki yang mengalami pecah-pecah.
Lakukan secara rutin untuk membuatnya terasa lembut dan juga halus.
BACA JUGA: Manfaat Air Mawar Viva dalam Perawatan Kecantikan, Ini Tips Pemakaiannya agar Hasil Maksimal
4. Air Beras
Air beras dapat membantu melembapkan kulit kaki. Untuk membuatnya juga cukup mudah dan simpel lho.
Kamu bisa mencampurkan air beras dengan madu serta cuka. Kemudian gosokkan campuran tadi pada kulit kaki yang bermasalah.
Selanjutnya, kamu bisa menunggu beberapa saat dan kemudian dibilas menggunakan air bersih. Lakukan eksfoliasi ini secara rutin satu kali dalam seminggu untuk menghilangkan kulit kaki yang bermasalah.
5. Olesan Lidah Buaya
Gel lidah buaya mengandung anti inflamasi yang sangat membantu mengatasi peradangan pada kulit dan membantu untuk melembapkan kulit kaki lho. Cara menggunakannya pun cukup mudah, penasaran?
BACA JUGA: 5 Manfaat Air Mawar Viva untuk Kulit dan Rambut, Rekomendasi Skincare Murah Tapi Nggak Murahan
Kamu bisa mengoleskan gel lidah buaya pada area tumit secara merata, kemudian tunggu beberapa saat hingga meresap dengan sempurna. Jika sudah, kamu bisa membilasnya dengan air bersih.
Nah itulah beberapa cara menghilangkan kulit kaki pecah-pecah dengan bahan alami. Semua bahan alami di atas bisa dengan mudah kamu dapatkan dengan harga yang terjangkau.
Selain itu cara membuatanya pun cukup mudah, bukan? Nah tunggu apalagi? Praktekkan sekarang juga di rumah! (*)