9 Manfaat Air Mawar untuk Rambut

Selasa 05-03-2024,21:30 WIB
Reporter : Fatimah Ainun Azzahra
Editor : Laela Nurchayati

5. Mengontrol minyak rambut

Air mawar juga berguna untuk rambut berminyak, tingkat pH air mawar dapat menutrisi kulit kepala dan mengontrol produksi sebum. Sehingga rambut tidak terlalu berminyak.

6. Meningkatkan pertumbuhan rambut

Vitamin A, B3, C dan E terkandung dalam air mawar yang berfungsi untuk meningkatkan pertumbuhan rambut. S etelah keramas pijat kulit kepala menggunakan air mawar lalu bilas hingga bersih, diamkan beberapa jam sebelum dibilas.

BACA JUGA:5 Manfaat Air Mawar untuk Rambut, Salah Satunya Menghilangkan Ketombe

7. Meremajakan rambut

Memijat air mawar ke kulit kepala mampu membantu meningkatkan sirkulasi darah di kepala. Hasilnya akan mendapatkan folikel rambut akan diremajakan dan kilau rambut yang hilang akan kembali.

8. Mengurangi kusut

Rambut yang terlihat kusut tentunya membuat tampilan menjadi kurang sempurna, tak perlu khawatir, Anda bisa mengatasinya rutin menggunakan air mawar.  Air mawar bisa membantu untuk menghidrasi kulit kepala yang telah terekspos debu, panas, dan tentunya polusi.

Rambut kering dan kurang terhidrasi merupakan salah satu penyebab rambut menjadi kusut dan susah diatur.

9. Menenangkan kulit kepala

Melansir dari laman Health Line, bau dari air mawar yang menenangkan bisa memberikan efek menenangkan dengan memperlancar sirkulasi darah.  Sehingga, bisa membuat kepala menjadi lebih rileks dan folikel rambut pun bisa ternutrisi dengan baik.

Rambut yang tidak sehat dan rusak bisa diatasi karena lancarnya peredaran darah yang menutrisi rambut.

Demikian ulasan tentang manfaat air mawar untuk rambut. Semoga bermanfaat! (*)

Kategori :