11 Makanan yang Dapat Membantu Mengatasi Anemia, Cek Daftarnya!

Selasa 27-02-2024,20:15 WIB
Reporter : Rahma Nur Saputri
Editor : Laela Nurchayati

DISWAY JATENG – Anemia adalah kondisi Dimana tubuh kekurangan sel darah merah sehat atau hemoglobin yang cukup. Salah satu factor penyebab anemia adalah kekurangan zat besi. Anda perlu tahu makanan yang dapat membantu mengatasi anemia. 

Beberapa makanan yang dapat membantu mengatasi anemia wajib diketahui untuk mengurangi angka penderita. Diantaranya makanan yang kaya akan zat besi dan nutrisi penting lainnya.

Dalam artikel ini, kita akan membahas beberapa makanan yang dapat membantu mengatasi anemia. Dari makanan yang mengandung zat besi heme dan makanan yang mengandung zat besi non-heme.

BACA JUGA:Mengenal Lebih dalam Jenis-jenis Anemia dan Cara Mengatasinya

Berikut adalah beberapa makanan yang dapat membantu mengatasi anemia:

Daging Merah

Daging merah seperti daging sapi, daging kambing, dan daging babi adalah sumber zat besi heme yang sangat baik. Zat besi heme lebih mudah diserap oleh tubuh dibandingkan dengan zat besi non-heme.

Mengonsumsi daging merah secara teratur dapat membantu meningkatkan kadar zat besi dalam tubuh dan mengatasi anemia.

Unggas dan Ikan

Unggas seperti ayam dan kalkun, serta ikan seperti tuna dan salmon juga mengandung zat besi yang baik untuk tubuh. Bahan makanan tersebut sangat banyak memiliki vitamin dan mineral yang baik untuk penyerapan zat besi.

Mengonsumsi unggas dan ikan secara teratur dapat membantu meningkatkan asupan zat besi dan dapat membantu mengatasi anemia.

Kacang-kacangan dan Biji-bijian

Makanan yang dapat membantu mengatasi anemia selanjutnya adalah kacang-kacangan seperti kacang merah, kacang hitam, dan lentil, serta biji-bijian seperti quinoa dan oatmeal adalah sumber zat besi non-heme yang baik. Meskipun zat besi non-heme tidak diserap sebaik zat besi heme, namun makanan tersebut dapat membantu mengatasi anemia.

Mengkonsumsi kacang-kacangan dan biji-bijian secara teratur dapat meningkatkan asupan zat besi dalam tubuh.

Sayuran Berdaun Hijau

Sayuran berdaun hijau seperti bayam, kale, dan brokoli mengandung banyak zat besi non-heme. Mengkonsumsi sayuran berdaun hijau secara teratur dapat membantu mengatasi anemia.

BACA JUGA:Cara Mengatasi Anemia dengan Makanan Tinggi Zat Besi, Berikut Jenis Makanannya

Buah-buahan

Buah-buahan seperti jeruk, stroberi, dan kiwi mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan penyerapan zat besi. Mengkonsumsi buah-buahan ini Bersama makanan yang mengandung zat besi dapat membantu tubuh menyerap zat besi dengan lebih efektif.

Telur

Telur adalah sumber zat besi dan protein yang sangat baik untuk tubuh. Kuning telur khususnya mengandung zat besi dalam jumlah yang cukup banyak.

Sehingga jika anda mengkonsumsi secara teratur maka akan membantu anda memenuhi asupan zat besi yang berdampak pada anemia.

Sereal dan Produk Gandum

Banyak sereal dan produk gandum lainnya yang diperkaya dengan zat besi. Makanan tersebut dapat menjadi sumber zat besi yang baik, terutama untuk mereka yang tidak mengkonsumsi daging.

Kedelai

Makanan yang dapat mencegah anemia berikutnya yaitu kedelai. Kedelai dan produk kedelai seperti tempe, tahu atau susu kedelai mengandung zat besi dan protein yang baik untuk penderita anemia.

Buah-buahan kering

Buah-buahan kering ternyata dapat membantu mengatasi anemia. Buah-buahan kering seperti kismis, apricot kering, dan buah kering lainnya juga kaya akan vitamin dan zat besi yang baik untuk anemia.

Kerang dan Seafood

Kerrang, tiram, dan seafood lainnya ternyata mengandung zat besi dalam jumlah yang tinggi. Mengkonsumsi seafood secara teratur dan dalam jumlah yang wajar dapat membantu mengatasi anemia.

Alpukat

Alpukat adalah sumber zat besi dan asam folat yang baik, dua nutrisi yang penting untuk produksi del darah merah dalam tubuh.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Buah untuk Obat Anemia, Salah Satunya Buah Sitrus Jeruk dan Lemon

Itulah beberapa makanan yang dapat membantu mengatasi anemia. Mengkonsumsi makanan yang kaya akan zat besi dan nutrisi penting lainnya adalah Langkah penting dalam mengatasi anemia. (*)

Kategori :