10 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit

Senin 19-02-2024,15:45 WIB
Reporter : Asyifa Suryani
Editor : Rochman Gunawan

7. Mencerahkan warna kulit

Bintik-bintik pada wajah disebabkan oleh berbagai faktor. Misalnya, paparan sinar matahari yang berlebihan, stres, genetika dan kerusakan akibat radikal bebas. Lidah buaya dapat membantu menghilangkan noda pada wajah.

Flek hitam dan noda merupakan hal yang biasa terjadi pada ibu hamil. Untuk mengatasinya, ibu hamil dapat mengurangi flek hitam tersebut dengan menggunakan gel lidah buaya.

Manfaat lidah buaya juga dapat mengurangi produksi pigmentasi dan menyeimbangkan warna kulit yang cerah dan bercahaya. Selain itu, lidah buaya bertindak sebagai eksfoliator alami yang menghilangkan sel-sel kulit berlebih.

8. Memperbaiki pencernaan

Meskipun sebagian besar manfaat lidah buaya berasal dari gel dan cairannya, ada bagian lain dari tanaman ini yang sangat bergizi. 

Lateks (residu lengket berwarna kuning di bawah bagian luar daun lidah buaya) diketahui dapat menyembuhkan sembelit. Hal ini disebabkan oleh kandungan aloin atau barbaroin yang memiliki efek pencahar alami.

9. Perawatan mata panda

Lidah buaya juga efektif untuk mengurangi lingkaran hitam pada mata secara alami. Gel lidah buaya dapat mencegah pigmentasi berlebihan pada kulit.

Gel ini juga melembabkan dan mencerahkan kulit di sekitar mata. Gunakan gel lidah buaya sebelum tidur dan biarkan semalaman.

10. Memperkuat dan memperbaiki rambut

Lidah buaya mengandung vitamin A, C dan E. Ketiga vitamin ini berkontribusi pada siklus sel, mendorong pertumbuhan sel yang sehat dan rambut berkilau. Vitamin B-12 dan asam folat dalam gel lidah buaya mencegah kerontokan rambut.

Vitamin dalam lidah buaya juga membantu memperbaiki kerusakan rambut akibat sinar matahari. Mengoleskan lidah buaya pada kulit kepala dan rambut dan membiarkannya menembus folikel rambut juga dapat memperbaiki rambut yang kering dan rusak.

Itulah manfaat lidah buaya untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Pastikan menggunakan lidah buaya dengan konsisten agar hasilnya lebih maksimal(*)

Kategori :