Nasabah Galbay Pinjol UangMe Apakah Didatangi DC Lapangan ke Rumah? Simak Informasi Selengkapnya

Selasa 06-02-2024,06:00 WIB
Reporter : Meiffio Hasanain Mayzaldin
Editor : Zuhlifar Arrisandy

DISWAY JATENG - Bagaimana pengalaman galbay pinjol UangMe? Apakah ada Debt Collector (DC) lapangan yang mendatangi rumah jika gagal bayar?

Mari membahas lebih lanjut tentang resiko galbay pinjol UangMe. Sering menjadi pertanyaan banyak orang, apakah pinjol UangMe menggunakan DC lapangan untuk menagih nasabah? Tak hanya itu, apakah pinjol UangMe akan menagih ke saudara, kerabat dekat, dan teman?

Proses penagihan dan resiko galbay pinjol UangMe dilakukan melalui telepon dan kunjungan. Walaupun menggunakan DC lapangan, sebagai fintech yang sudah memiliki izin OJK, pinjol UangMe harus tunduk dengan aturan yang OJK.

Lalu, apa saja resiko galbay pinjol UangMe? Berikut informasi lengkap jika nasabah menunggak atau gagal bayar pinjol UangMe dengan lengkap.

BACA JUGA: Jangan Sampai Galbay, ini Pinjol Legal yang Ada DC Lapangan dan Bisa Datang ke Rumah atau Kantor

UangMe menggunakan menggunakan DC sebagai penagihan pembayaran hutang melalui telepon atau kunjungan. DC lapangan pinjol UangMe akan mendatangi rumah nasabah atau kantor jika sudah nunggak atau galbay.

Bahkan dalam beberapa kasus, pihak pinjol UangMe bisa saja menghubungi keluarga, teman, bahkan saudara. Nomor tersebut umumnya didapatkan saat pendaftaran dan mencantumkan nomor darurat.

Jika didatangi DC UangMe debitur tenang saja, UangMe sudah mendapatkan izin dari OJK jadi memiliki aturan penagihan dengan mematuhi kode etik. Karena itu, DC pinjol UangMe tidak akan melakukan penagihan kasar kepada debitur karena sudah diawasi OJK dan AFPI.

Proses penanganan nasabah galbay pinjol UangMe

Berikut adalah proses penagihan pada pengguna yang mengalami galbay di UangMe:

1. Penagihan UangMe

Jika galbay pinjol UangMe maka proses penagihan memiliki dua metode. Dua cara penagihan ini dilakukan bertahap, jadi tidak langsung didatangi ke rumah oleh DC lapangan.

BACA JUGA:Inilah Daftar Aplikasi Pinjol yang Ada DC Lapangan Terbaru 2024, Hindari Denda dan Bunga Menumpuk

Metode pertama Desk Collection, cara penagihan ini dilakukan melalui berbagai sarana komunikasi seperti telepon, SMS, WhatsApp, dan email. Hal ini dilakukan sebagai peringatan kepada debitur supaya cepat membayar hutang.

Metode kedua adalah Field Collection Kunjungan, di mana petugas penagihan akan mengunjungi rumah atau daerah/tempat tinggal pengguna secara langsung. Langkah penagihan ini akan dilakukan jika debitur sudah mengabaikan pesan peringatan dari pihak pinjol.

Kategori :