
Glamping lakeside rancabali ini buka setiap hari selama 24 jam.
3. Rumah Makan Sangkan Hurip 3 Ciwidey
Ketika berkunjung kesini kamu akan diajak untuk kulineran yang sembari menikmati keindahan alam yang luar biasa. Suasananya yang sangat menenangkan dipadukan dengan pemandangan indah dari perkebunan teh ini akan membuat kamu akan betah berlama-lama di sini.
Menu yang ditawarkan juga beragam yakni nasi liwet, ayam goreng, ikan bakar, sayur asem, dan masih banyak lagi tentunya dengan harga yang tidak menguras kantong.
4. Sky Garden
Sky Garden berlokasi di wilayah pariwisata Situ Patenggang, Ciwidey. Wisata malam di Ciwidey ini menawarkan taman berbintang yang memiliki pesona indah.
Ketika berkunjung kesini kamu dapat menikmati keindahan langit malam yang didominasi bintang kemerlap-kemerlip. Di sini juga tersedia tempat duduk nyaman yang dapat digunakan untuk menikmati pemandangan indah malam hari.
5. Southland Camp
Southland camp berlokasi di Jl. Raya Ciwidey-Patengan KM.12, Patengan, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Mengisi liburan dengan mendirikan tenda alias camping dengan pemandangan yang memukau merupakan hal yang menarik. Kamu dapat camping di southland camp yakni berada di dekat alam langsung.
Untuk fasilitas yang tersedia cukup lengkap. Kegiatan yang bisa dilakukan disini juga banyak diantaranya mendaki, bersepeda, menyalakan api unggun dan menikmati keindahan alam.
Southland camp ini buka setiap hari selama 24 jam.
BACA JUGA: 4 Wisata Curug di Kudus, Rekomendasi Tepat untuk Healing dan Liburan Akhir Tahun
Nah itulah rekomendasi wisata malam di ciwidey yang bisa kalian kunjungi. (*)