4 Cerita Misteri Gunung Telemoyo yang Seram dan Membuat Merinding, Ada Macan Kumbang Mata Api!

Selasa 24-10-2023,08:01 WIB
Reporter : Meiffio Hasanain Mayzaldin
Editor : Meiffio Hasanain Mayzaldin

DISWAY JATENG -  Misteri Gunung Telemoyo mempunyai kisah mistis yang menarik untuk dibahas. Gunung ini mungkin tidak sepopuler untuk dijadikan pendakian dikalangan pendaki.

Misteri Gunung Telemoyo memberikan tantangan intelektual yang dipadukan dengan fakta-fakta menarik. Bahkan gunung ini jauh lebih menantang dibandingan dengan Andong.

Mari menjelajahi misteri Gunung Telemoyo yang menarik. Medan pendakian di Gunung Telemoyo tidaklah sulit, Bahkan kamu dapat mendaki gunung ini dengan menggunakan sepeda motor.

Buat kamu yang masih penasaran dengan misteri yang ada di gunung ini, simak baik-baik ya. Berikut beberapa misteri Gunung Telemoyo yang sudah kami rangkum dari radartegal.com.

BACA JUGA:Mengenal Keindahan Gunung Telomoyo, Satu-satunya Gunung yang Dapat di Jelajahi dengan Kendaraan

Gunung Telemoyo berada di antara Gunung Merbabu, Gunung Merapi, Gunung Andong, Gunung Ungaran dan lainnya. Mempunyai ketinggian 1.894 mdpl yang terletak di Semarang, Jawa Tengah.

Gunung Telemoyo mungkin tidak semenarik seperti gunung-gunung pendakian lainnya. Disini kamu dapat mencapai puncak gunung dengan melewati jalan aspal.

Medan pendakiannya sangat mudah, tetapi misteri di Gunung Telemoyo sangatlah menakutkan. Bahkan misteri yang ada di gunung ini jauh lebih mengerikan daripada di Gunung Andong.

Misteri Gunung Telemoyo

1. Makam misterius

Misteri Gunung Telemoyo yang pertama yaitu terdapat makam misterius yang ada di lembah kamutih. Di perjalanan menuju puncak gunung terdapat sebuah makam disebelah kiri jalan.

BACA JUGA:3 Cerita Horor dan Mistis Alas Roban yang Paling Menyeramkan, Terkenal Angker!

Makam misterius tersebut berada di antara dua puncak Gunung Telemoyo. Letaknya lebih tepat di hutan belantara yang lebat dan jarang didatangi oleh orang-orang sekitar.

Pemilik makan tersebut tidak diketahui identitasnya tapi mempunyai aura yang mistis dan menyeramkan. Buat kamu yang lagi menuju puncak gunung ini sebaiknya hati-hati.

2. Kematian kru pewayangan di Desa Sepayung

Misteri Gunung Telemoyo yang kedua yaitu cerita kematian anggota pementasan wayang. kejadian ini lokasinya di Desa Sepayung yang berdekatan dengan Gunung Telemoyo.

Kategori :