DISWAYJATENG - Setiap daerah yang ada di Indonesia pada umumnya, memilki makanan atau masakan yang khas dan unuk. salah satunya Semarang.
Selain bandeng, Kota Semarang mempunyai kuliner yang lezat dan populer mie kopyok, lumpia dan masih banyak yang lain.
Jika Anda berwisata ke Semarang, jangan sampai lewat untuk mencoba makanan khas yang ada di daerah ini.
BACA JUGA:Rekomendasi! 6 Kuliner Khas Magelang yang Wajib Kamu Coba Saat Berkunjung di Magelang
Walaupun makanan itu bisa ditemui di kota lain, tetapi cita rasa yang asli bisa Anda rasakan langsung di Kota Semarang.
Simak artikel ini, agar tidak bingung masakan mana yang harus dicoba pertama.
1. Mi Kopyok
Hidangan khas Semarang pertama adalah mi kopyok yang bisa dinikmati saat musim dingin.
Mie Kopyok merupakan mie basah yang direndam dalam air panas. Ia kemudian diberi potongan daging sapi dan tetelannya.
2. Garang Asem
Garang asem merupakan masakan khas semarang yang sangat populer berupa ayam dengan kuah susu pedas dengan tambahan cabai dan belimbing.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Kuliner Tegal yang Wajib Kalian Coba! Nomor 6 Bikin Kalian Ketagihan
Awalnya ayam dimasak dengan santan dengan cara ditambahkan terlebih dahulu ke dalam daun pisang untuk menambah rasa dan aroma pada garang asem. Masakan ini bisa dijadikan lauk nasi dan dibuat dengan tempe goreng, jeroan ayam, dan perkedel.
3. Lumpia
Lumpia merupakan jajanan khas semarang yang terbuat dari adonan tepung yang diisi isian, dilipat, digulung dan digoreng dalam minyak panas.