Penyebab Terbakarnya Areal Dekat Hutan Mulai Diusut

Kamis 03-08-2023,07:04 WIB
Reporter : Hermas Purwadi
Editor : Rochman Gunawan

DISWAYJATENG, SLAWI - Setelah terbakarnya areal rumput ilalang di petak 52 d  RPH Batumirah BKPH Bumijawa. Upaya mengusut penyebab terjadinya kebakaran kini mulai dilakukan jajaran Polsek Bumijawa.

Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod  Zakun SH SIK melalui Kapolsek Bumijawa AKP Mukmin menyatakan, upaya mengusut munculnya titik api yang nyaris membakar hutan pinus tersebut dilakukan. Agar ke depan tidak ada lagi kecerobohan warga sekitar untuk melakukan hal yang sama. 

"Kami memang mendapat tugas dari pimpinan untuk tidak sekedar  bersinergi mematikan api saja, namun perlu mengusut siapa pemicu munculnya titik api yang berasal dari lahan yang dihuni warga sekitar," ujarnya, Rabu (2/8).

Ditegaskan, insiden kebakaran di petak 52 d dengan luas baku lahan 4,9 hektare tersebut sempat terjadi pada Minggu (30/7) sekitar pukul 18.15. 

"Kami dibantu tenaga perbantuan dari Perhutani, LMDH Wana subur Desa Bumijawa, berikut Koramil  Bumijawa dan masyarakat sekitar hutan serta relawan BPBD untuk memadamkan kobaran api tersebut," cetusnya.

Dari hasil penyelidikan sementara, sumber api atau penyebab kebakaran  berasal dari tanah milik warga sekitar hutan. 

"Saat ini kami sedang berupaya menghimpun infortmasi guna mengetahui siapa yang sempat melakukan aktifitas di lahan milik tersebut serta memicu munculnya kobaran api," ungkapnya. 

Kategori :