Goa Maria Blora: Ini Dia Wisata Religi yang Penuh Sejarah

Selasa 18-07-2023,11:40 WIB
Reporter : Dimas Hadi Ibrahim
Editor : Dimas Hadi Ibrahim
Goa Maria Blora: Ini Dia Wisata Religi yang Penuh Sejarah

 

Pepohonan yang ada di sekitar Gua Maria Blora ini bikin suasana jadi lebih adem apalagi dpada siang hari, hal tersebut karena teriknya matahari tidak terlalu begitu menyengat.

 

Kawasan wisata Gua Maria Sendangharjo juga dapat pula dijadikan spot foto yang sangat indah dengan suasana pegunungan serta area taman misalnya menjadi salah satu spot yang dapat diburu pengunjung.

 

Kalian juga dapat berfoto dengan latar bebatuan yang tumbuh secara alami ataupun berfoto bersama patung dari bunda Maria.

 

Beribadah di Gua Maria Sendangharjo

 

Gua Maria Sendangharjo merupakan tempat yang sakral bagi umat Katholik karena tempat ini sering dijadikan tempat untuk berdoa dan berdevosi secara khidmat. Para pengunjung tidak perlu khawatir meskipun memiliki nama Gua tetapi fasilitas yang disuguhkan sangat nyaman dan bersih.

 

Sehingga tidak akan mengganggu kenyamanan kalian saat berdoa di Gua Maria Sendangharjo ini.

 

Harga Tiket Masuk

 

Untuk tiket masuk Gua Maria Senangharjo tidak dipungut biaya bisa dibilang gratis, akan tetapi kalian hanya perlu membayar parkir saja.

Kategori :