Laptop Lemot? Perbaiki dengan Langkah Ini

Sabtu 13-05-2023,22:22 WIB
Reporter : Yus Miladi
Editor : Yus Miladi

Alasan yang paling sering kita temui saat kinerja laptop mulai menurun adalah karena terserang virus atau malmware. Untuk itu usahakan anda memasang antivirus terbaik untuk menghindari serangan berbagai macam virus.

  1. Uninstall Aplikasi Tidak anda Gunakan

Instalan aplikasi yang terlalu banyak menjadi penyebab kinerja laptop menurun sehingga lemot. Untuk menghindari itu anda dapat menghapus aplikasi yang tidak anda butuhkan.

  1. Tambah RAM

Jika anda membeli laptop dengan kapasitas RAM yang terlalu rendah missal 4 GB, anda dapat menambahkannya menjadi 8 GB atau 16 GB.

Hal ini akan membantu kinerja laptop lebih cepat dan tidak mudah lemot. Jangan lupa, saat menambahkan RAM perhatikan spesifikasi RAM (RAM DDR3, RAM DDR4 ataupun RAM DDR3L.

  1. Gunakan Aplikasi Sesuai Spesifikasi Laptop

Ketika anda membeli sebuah laptop, pastikan anda mengtahui spesifikasi barang yang akan anda beli. Ada laptop yang memang khusus untuk support game dengan RAM besar atau laptop yang mendukung untuk para editor dan desain grafis.(*)

Kategori :