Antisipasi Penyakit Kulit, Dokter Spesialis Pemprov Jateng Periksa Warga Terdampak Banjir Rob Demak

Antisipasi Penyakit Kulit, Dokter Spesialis Pemprov Jateng Periksa Warga Terdampak Banjir Rob Demak

PEMERIKSAAN - Warga korban banjir rob menjalani pemeriksaan kulit.Foto: Istimewa --

SEMARANG, diswayjateng.id -  Sejumlah dokter spesialis kulit RSUD dr. Moewardi Solo melakukan pemeriksaan kesehatan gratis kepada warga terdampak banjir rob di Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak.

Program Dokter Spesialis Keliling (Speling) ini dilaksanakan di  Balai Desa Sriwulan, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Sabtu, 14 Juni, 2025.

Dalam ajang itu, juga digunakan untuk memberikan edukasi kepada warga mengenai menjaga kesehatan kulit.

Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin dari RSUD dr. Moewardi Solo, dr. Pratiwi Prasetya Primisawitri mengatakan,  penyakit kulit berpotensi timbul akibat banjir dan rob di wilayah pesisir. Maka dari itu masyarakat perlu mengetahui cara pencegahannya. 

BACA JUGA:Tangani Banjir Demak, Pemprov Jateng Salurkan 28 Pompa Air dan Rp1,1 Miliar untuk Enam Desa di Sayung

BACA JUGA:Pemprov Jateng Bangunkan Rumah Apung untuk Warga Terdampak Rob Demak

Dikatakannya, salah satu indikasi potensi penyakit biasanya infeksi jamur. 

"Jadi memang kulitnya kadang sering gampang gatal, kering, dan lebih gampang merah saat terkena matahari atau faktor lainnya," kata dia. 

Dokters Spesialis Penyakit Kulit dan Kelamin lainnya, dr. Rahmat Firdaus Dwi mengatakan, masyarakat perlu mengetahui tips perawatan kulit yang benar.

Pertama, mulai diganti penggunaan sabun dari tipe antiseptik ke jenis pembersih  yang lebih melembabkan kulit. Saat mandi, sebisa mungkin tidak menggunakan air hangat, lebih bagus pakai yang biasa atau dingin.

BACA JUGA:Wagub Usulkan Penambahan Giant Sea Wall 10 Km di Demak

BACA JUGA:Masuk Prioritas Pemerintah Pusat, Panjang Giant Sea Wall Semarang-Demak Berpotensi Ditambah 10 Kilometer

Selanjutnya, kata Rahmat, warga agar rutin menggunakan pelembab dalam beraktivitas keseharian. Tujuannya untuk menjaga kondisi kulit supaya tetap baik dan stabil. 

"Memang yang paling penting juga pola hidup bersih dan sehat. Jangan lupa cuci tangan memakai sabun dan itu dilakukan rutin," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: