Peringati Hari Kartini, PLN Berikan Sambungan Listrik Gratis ke Rumah Apung Melalui LUTD

Peringati Hari Kartini, PLN Berikan Sambungan Listrik Gratis ke Rumah Apung Melalui LUTD

Manager PLN bersama Bupati Demak usai pemberian bantuan sambungan listrik gratis di Timbulsloko-nungki diswayjateng-

DEMAK, diswayjateng.id - Dalam rangka merayakan mendukung program pemerintah dan memperingari Hari Kartini PLN UP3 Grobogan kembali melaksanakan program Light Up The Dream (LUTD), salah satunya adalah untuk rumah apung di Desa Timbulsloko, DEMAK.

Program LUTD sendiri sudah menyasar 28 warga kurang mampu di wilayah PLN UP3 Grobogan, di mana saat ini menyasar ke rumah apung yang  merupakan program bantuan dari pemerintah kabupaten Demak ke Masyarakat yang terdampak banjir rob di desa Timbulsloko. 

Manager PLN Unit Layanan Pelaksana (ULP) Demak, Achmad Suhendro, pihaknha menyatakan bahwa Light Up The Dream merupakan sebuah program unggulan PLN membantu masyarakat yang kurang mampu dalam menikmati pelayanan kelistrikan yang mana bersumber berkat donasi pegawai PLN.

"Program bantuan Listrik gratis ini lahir dari kepedulian pegawai PLN di wilayah kerja kami untuk mewujudkan mimpi masyarakat akan pemenuhan kebutuhan energi listrik," ucapnha.

"Dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446H ditahun ini pun  kami bagikan kebahagiaan itu dengan masyarakat kurang mampu di wilayah Kabupaten Demak yang merupakan wilayah kerja kami," katanya.

Ia berharap dengan hadirnya listrik di rumah apung melalui program LUTD ini, tak hanya memenuhi kebutuhan listrik warga, melainkan juga lebih dari itu bisa membuka peluang pemanfaatan untuk peningkatan pendapatan kepada Masyarakat yang terdampak banjir rob.

"Penggunaan listrik ini tak hanya buat penerangan di rumah, tapi warga juga dapat merasakan kemudahan dalam beraktivitas serta dapat mengembangkan usaha baik dari sektor pertanian, perikanan, kelautan, maupun pariwisata," kata Hendro.

Disamping itu, Hendro optimist listrik gratis ini bisa terus diupayakan, agar impian desa-desa lainnya juga terwujud.

“Insya Allah kegiatan ini akan terus berlanjut dan harapan kami program ini membawa berkah untuk kita semuanya," ucapnya.

Sementara itu Bupati Demak, dr Eistianah, menyampaikan apresiasi pada PLN yang telah membantu masyarakat Timbulsloko dari kegelapan melalui adanya sambungan listrik gratis.

"Sejalan dengan apa yang dicitakan Ibu Kartini, semua nya yang gelap akan menjadi terang, nah ini diwujudkan oleh PLN UP3 Grobogan yang juga menyangkup wilayah Demak," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: