Keren! 73 Siswa MAN Kota Tegal Lolos SNBP 2025

Keren! 73 Siswa MAN Kota Tegal Lolos SNBP 2025

MEMBANGGAKAN - Siswa MAN Kota Tegal yang diumumkan lolos SNBP 2025 foto bersama Kepala MAN Kota Tegal Dr Drs H Tobari MAg.Foto:K Anam S/diswayjateng.id--

TEGAL, diswayjateng.id - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Tegal seperti tidak pernah bosan-bosannya untuk membuktikan kualitas siswanya.

Kualitas siswa madrasah beralamat di Jalan Pendidikan, Kelurahan Pesurungan Lor, Kecamatan Margadana, Kota Tegal itu kali ini dibuktikan dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) Tahun 2025. 

Berdasarkan pengumuman hasil SNBP 2025 yang dirilis 18 Maret 2025 pukul 15.00, sebanyak 73 siswa MAN Kota Tegal diumumkan lolos.

“Kami merasa bersyukur dan bangga atas pencapaian terbesar di empat tahun terakhir dengan jumlah terbesar,” kata Kepala MAN Kota Tegal Dr Drs H Tobari MAg.

BACA JUGA:Peringati Hari Guru Nasional, MAN Kota Tegal Bertabur Prestasi

BACA JUGA:MAN Kota Tegal Selenggarakan P5PPRA

Menurut Tobari, kesuksesan ini didukung oleh semua pihak, mulai dari guru, tim Bimbingan Konseling, serta stakeholder dan doa-doa yang dipanjatkan bersama untuk kesuksesan.

Ucapan selamat disampaikan kepada siswa yang lolos, dengan pengharapan diberikan kemudahan dalam pemberkasan dan dapat mengikuti kuliah dengan baik dan lancar agar menjadi orang sukses.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: