HUT KORPRI Ke 53, Bupati Wonosobo Dorong ASN Tingkatkan Profesionalisme

HUT KORPRI Ke 53, Bupati Wonosobo Dorong ASN Tingkatkan Profesionalisme

Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat memimpin upacara peringatan HUT KORPRI Ke 53 di Gedung Sasana Adipura Wonosobo. -Foto : Dok Diskominfo Wonosobo-

WONOSOBO, diswayjateng.id - Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) KORPRI ke-53 tahun ini di Kabupaten Wonosobo diselenggarakan di Gedung Sasana Adipura Kencana Wonosobo pada Jumat 29 November 2024.

Peringatan HUT KORPRI ke 53 ini mengusung tema 'Transformasi ASN untuk Mewujudkan Pemerintahan yang Bersih, Transparan, dan Berwibawa' yang menjadi refleksi atas peran penting KORPRI dalam melaksanakan tugas pelayanan publik yang profesional dan efektif.

Bupati Wonosobo, Afif Nurhidayat dalam sambutan peringatan HUT KORPRI Ke 53 mengingatkan para Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjaga kesehatan fisik dan mental agar dapat menjalankan tugas dengan optimal.

Pasalnya peran ASN sangat strategis dalam mempercepat penyebaran informasi serta implementasi program pemerintah di masyarakat.

BACA JUGA:HUT Korpri ke-53, ASN Wonosobo Gelar Ziarah ke Taman Makam Pahlawan

BACA JUGA:Pemkab Wonosobo Hibah Belasan Sepeda Motor, Upaya Tingkatkan Layanan KUA di Daerah Terpencil

"Sebagai ASN, kita harus selalu siap menghadapi tantangan, terutama dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan memperbaiki berbagai masalah sosial seperti kemiskinan dan stunting," kata Afif dalam upacara peringatan HUT KORPRI Ke 53 yang dihadiri oleh jajaran pemerintah dan anggota KORPRI.

Dalam upacara peringatan HUT KORPRI Ke 53, Afif juga menekankan pentingnya adaptasi terhadap perkembangan zaman, karena teknologi yang semakin maju memerlukan ASN yang lebih transformatif, dengan kemampuan untuk berinovasi dan berkembang seiring perubahan yang ada.

Oleh karena itu dalam kesempatan peringatan HUT KORPRI ini, ia mengajak semua ASN di Kabupaten Wonosobo untuk meningkatkan kapasitas diri, baik dalam hal kompetensi profesional maupun pemahaman terhadap dinamika sosial dan politik.

"Pencapaian kita tahun ini sudah maksimal, tetapi momentum peringatan HUT KORPRI ini, kita harus terus berusaha agar tahun depan dapat lebih baik, fokus utama kita ke depan adalah mengatasi kemiskinan, stunting, dan meningkatkan kualitas pelayanan publik," ungkapnya.

Afif juga memberikan apresiasi kepada seluruh anggota KORPRI dan Dharma Wanita Persatuan atas dedikasi dan kontribusi mereka dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan, dan pelayanan publik yang prima.

Maka ia berharap peringatan HUT KORPRI Ke 53 ini dapat menjadi momentum bagi ASN untuk lebih profesional dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab.

BACA JUGA:Wonosobo Digital Academy, Upaya Siapkan Guru dan Tenaga Pendidik Hadapi Tantangan Era Digital

BACA JUGA:Sempat Pantau Sejumlah TPS, Wabup Gus Albar: Pilkada Wonosobo Berjalan Aman dan Lancar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: