Harga Jagung di Kabupaten Pemalang Anjlok
DIJEMUR - Petani melihat jagung yang sedang dijemur di bawah terik sinar matahari.Foto: Siti Maftukhah/jateng.disway.id--
PEMALANG, jateng.disway.id - Harga jagung di tingkat petani saat ini anjlok. Murahnya Harga jagung diperkirakan stok melimpah, dan hasil panen yang maksimal.
Menurut Diman, petani jagung di Desa Wanarata, Kecamatan Bantarbolang, harga jagung mengalami penurunan yang tajam sehingga murah. Petani tidak bisa mendapatkan keuntungan yang semestinya, dan pendapatan berkurang, padahal jagung dari tanam sampai panen waktunya cukup lama.
"Harga jagung saat ini berkisar antara Rp4.300 hingga Rp4.600 per kilogram di tingkat petani," katanya.
Jagung banyak ditemukan di daerah Kecamatan Bantarbolang, biasanya hamparan jagung terlihat di sepanjang jalan desa. Yang dijemur di bawah terik sinar matahari. Masa panen jagung juga berlangsung lama, dan hingga kini masih banyak petani yang masih banyak jagung di lahannya.
BACA JUGA:Musim Panen Jagung di Kabupaten Pemalang, Harga Justru Anjlok, Apa Penyebabnya?
BACA JUGA:Harga Jagung di Tingkat Petani Kabupaten Pemalang Anjlok
"Jagung masih ada yang belum dipanen, sementara stok di rumah juga banyak belum semuanya terjual," tambahnya.
Demikian juga yang dikatakan oleh petani jagung lain yaitu Khodri, dirinya mempunyai stok jagung yang banyak, karena hasil panen melimpah. Jika di panen semuanya maka butuh biaya tambahan atau biaya panen, dan biaya angkut karena letak lahan jauh dari jalan raya.
"Harapannya harga jagung bisa naik, sehingga pendapatan petani bertambah dan untung berlimpah, apalagi stok masih sangat banyak," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: