Dinas Sosial Kabupaten Tegal Dropping Air Bersih

Dinas Sosial Kabupaten Tegal Dropping Air Bersih

DISTRIBUSIKAN - Kabid Linjamsos dan Kebencanaan Dinsos mengawal pendistribusian air bersih bantuan kementerian.Foto: Hermas Purwadi/jateng.disway.id--

SLAWI, jateng.disway.id - Upaya penanganan bencana kekeringan di wilayah Kabupaten Tegal mendapatkan berhatian serius Dinas Sosial. Usai  berkoordinasi dengan OPD terkait, TKSK, Pendamping PKH dan perangkat desa, akhirnya melalui  Kementerian Sosial RI Direktorat Jenderal Perlindungan dan Jaminan Sosial pendistribusan bantuan air bersih dapat terealisasi.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tegal Iwan Kurniawan melalui Kabid Linjamsos dan Kebencanaan Mochammad Agus Fauza menyatakan, saat ini, paska pendistribusian air bersih pemantauan wilayah terdampak terus diakukan.

Untuk lokasi bencana kekerinan melanda Kecamatan Balapulag di Desa Danawarih dan Sesepan. Kecamatan Pangkah di Desa Dermasuci, Kecamatan Kedungbanteng di Desa Karanganyar dan Karangmalang, Kecamatan Suradadi di Desa Jatimulya dan Harjasari. "Serta Kecamatan Jatinegara  di Desa Wotgalih dan Tamansari," ujarya  Senin (21/10/2024).

Menurutnya, musim  kemarau yang melanda wilayah Kabupaten Tegal sejak bulan Juli sampai dengan Oktober 2024 menyebabkan beberapa wilayah di Kabupaten Tegal dilanda kekeringan.  Meskipun pada bulan Oktober sudah beberapa kali sudah turun hujan, namun karena curah air hujan yang masih sedikit menjadikan beberapa wilayah masih kekurangan air bersih.

BACA JUGA:Waspadai Kawasan Rawan Bencana Kekeringan dan Kebakaran Hutan di Kabupaten Tegal

BACA JUGA:Cegah Kekeringan Irigasi, 3 Kecamatan di Kabupaten Tegal Dibangun Embung

Veberapa wilayah yang mengalami kekeringan masih sulit mendapatkan akses air bersih yang memadai. " Total terdampak  sekitar 450 KK/1.350 iwa ," ungkapnya.

Adapun bantuan sosail yang telah didistribusikan untuk  Desa Danawarih  7.000 liter, Desa Sesepan  7.000 liter, Desa Dermasuci  7.000 liter, Desa Karanganyar 7.000 liter. Desa Karangmalang 7.000 liter, Desa Tamansari  6.200 liter, Desa Wotgalih  6.200 liter,  Desa Harjasari 8.000 liter, dan Desa Jatimulya  8.000 liter.

"Untuk wilayah Desa Sesepan Kecamatan Balapulang pendistribusian air akan dialihkan ke Desa Dermasuci Kecamatan Pangkah karena kondisi sudah cukup air melihat 2 hari pengiriman bantuan air sisa," tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: