Jelang Pilkada Serentak 2024, Disdukcapil Kota Tegal Gencarkan Perekaman KTP-el Pemilih Pemula

Jelang Pilkada Serentak 2024, Disdukcapil Kota Tegal Gencarkan Perekaman KTP-el Pemilih Pemula

MONITORING - Kepala Disdukcapil Kota Tegal Zainal Ali Mukti didampingi Kabid Dakduk Tunggal Paryitno saat monitoring jemput bola perekaman pemilij Pemula di SMK Negeri 1.Foto:Meiwan Dani R/diswayjateng.disway.id--

DISWAYJATENG.ID, TEGAL - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tegal sedang mengencarkan perekaman KTP el untuk pemilih pemula ke sejumlah sekolah di Kota Tegal. Karena mereka tersebar di Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Sehingga perekaman dilakukan sebagai persiapan jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

"Kami melakukan jemput bola perekaman ke sejumlah sekolah tingkat SMA dan SMK di Kota Tegal," kata Kepala Disdukcapil Kota Tegal Zainal Ali Mukti.

BACA JUGA:Santri MAN Kota Tegal Diharapkan Semakin Cinta Rasulullah

Perekaman jemput bola tersebut sudah Koordinasi dengan Cabang Pendidikan Provinsi Jawa Tengah Wilayah X1 Tegal untuk tindak lanjut optimalisasi perekaman KTP el bagi pemilih Pemula yaitu siswa siswi SMA dan SMK di Kota Tegal. Perekaman KTP el untuk pelajar yang berusia 16 tahun 6 bulan atau lebih dan memiliki data kependudukan di Kota Tegal. Dan siswa yang melakukan perekaman KTP el membawa kartu keluarga.

BACA JUGA:Disdikbud Kota Tegal Berhasil Turunkan Angka Stunting

"Perekaman jemput bola tersebut untuk mendukung suksesnya Pilkada serentak 2024," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: