Rekomendasi Laptop Lenovo Terbaik 2024 untuk Desain

Rekomendasi Laptop Lenovo Terbaik 2024 untuk Desain

PILIHAN - Laptop Lenovo menjadi pilihan dengan harga terjangkau.Foto: Istimewa --

4. Penyimpanan Luas dan Cepat

Desain grafis membutuhkan laptop dengan penyimpanan luas karena menghasilkan file-file besar. Idealnya, pilihlah laptop dengan jenis penyimpanan SSD (Solid State Drive) untuk transfer yang lebih cepat. Jika memungkinkan Anda bisa mempertimbangkan laptop dengan paduan SSD dan HDD demi kecepatan serta kapasitas penyimpanan yang maksimal. 

Rekomendasi Laptop Lenovo Untuk Desain 

Nah, setelah mengetahui tips untuk memilih laptop yang tepat untuk desain grafis, berikut 5 rekomendasi laptop Lenovo yang cocok untuk aktivitas desain grafis. 

BACA JUGA:Dapur Pacu Mantap Ponsel Keluaran Terbaik

1. Lenovo IP 320-14ISK

Laptop Lenovo IP 320-14ISK bisa menjadi pilihan Anda untuk aktivitas desain grafis. Perangkat dibekali dengan prosesor Intel Core i3-6006U yang didukung dengan memori RAM RAM 4GB DDR4 dan kapasitas penyimpanan hingga 1 TB. Dipadukan juga dengan kartu grafis GPU Nvidia GeForce 920MX 2GB. Dengan kombinasi ini perangkat layak sebagai andalan dalam keperluan desain. 

2. Lenovo Thinkpad T540P

Pilihan selanjutnya yakni Laptop Lenovo Thinkpad T540P. Hadir dengan layar berukuran 15,6 inci beresolusi Full HD. Ditenagai dengan prosesor Intel Core i7-4710MQ. Tersedia dual storage untuk memori grafisnya, yakni dari Intel HD Graphics 4600 dan NVIDIA GeForce GT 730M. Dari segi RAMnya pun juga memiliki kapasitas 8GB serta harddisk !TB HDD. 

BACA JUGA:Desain Unik dan Fitur Canggih Handphone Vivo

3. Lenovo ThinkPad E470

Rekomendasi berikutnya yaitu Laptop Lenovo ThinkPad E470 yang memiliki spesifikasi mumpuni untuk kegiatan desain grafis. Perangkat hadir dengan dapur pacu prosesor Intel Core Series yang diintegrasikan dengan RAM berkapasitas 32 GB, serta SSD yang berkapasitas 256 GB. Didukung juga dengan hard disk hingga 1 TB serta kartu grafis Intel HD Graphics 620.  

4. Lenovo ThinkPad Yoga 370s

Laptop Thinkpad Yoga 370s hadir sebagai laptop yang memiliki spesifikasi andal untuk desain grafis dengan teknologi layar sentuh. Performanya powerful dengan dukungan berupa dapur pacu prosesor Intel Core i7. Dipadukan dengan  memori RAM berkapasitas 16GB, SSD berkapasitas 1TB, dan menggunakan grafis berupa Intel HD Graphics. Dengan demikian laptop bisa digunakan lebih optimal untuk menghasilkan karya yang memuaskan. 

BACA JUGA:Kelebihan dan Kekurangan Handphone Oppo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: