Perbedaan Android dan iOS, Apa Saja?

Perbedaan Android dan iOS, Apa Saja?

Perbedaan Android Dan iOS-Tangkapan layar diswayjateng.id-

DISWAY JATENG -  Smartphone dari perangkat Apple dengan sistem operasi iOS dan Google dengan sistem operasi Android mempunyai penggemar fanatik di seluruh dunia. Tak jarang, banyak orang yang ingin membeli Smartphone Android dan iOS kebingungan saat dihadapkan pada perangkat dengan sistem operasi tersebut

Penggunaan gadget tidak lepas dari kehidupan sehari-hari masyarakat baik dari kalangan muda maupun dewasa. Di dalam sebuah gadget, ternyata terdapat sistem operasi yang berfungsi sebagai jembatan antara hardware dan software untuk menjalankan program di dalamnya seperti Android dan iOS.

Sekarang ini, faktor keunggulan dan kelemahan sistem operasi Android dan iOS memengaruhi preferensi konsumen dalam membeli sebuah gadget. Setiap sistem operasi tentu saja memiliki kelemahan dan kelebihan tersendiri yang dapat menjadi pertimbangan konsumen dalam membeli suatu produk gadget. 

Android mempertahankan posisinya sebagai sistem operasi seluler terkemuka di dunia dengan raihan pangsa pasar rata-rata 70 persen dalam setahun terakhir. Sedangkan iOS milik Apple hanya mencapai rata-rata 27 persen. Banyak perdebatan mengenai keunggulan masing-masing sistem operasi android dan iOS di Indonesia maupun di luar negeri. 

Yuk simak ulasan dan baca sampai selesai ya!

BACA JUGA:Tips dan Trik Meningkatkan Ketahanan HP Android

Berikut ini Perbedaan Android dan iOS yang wajib anda ketahui :

Apa itu Android?

Selain iOS, Android juga menjadi sistem operasi pada handphone & tablet yang diperhitungkan dan banyak digemari. Sistem operasi Android dikembangkan oleh perusahaan teknologi ternama Google. Android dirancang sebagai pelengkap smartphone, tablet, TV pintar, konsol permainan, serta wearable gadget seperti jam tangan yang pastinya kompatibel.

Sebelumnya, Android dikenalkan oleh perusahaan bernama Android Inc. Setelah itu, sistem operasi ini diakuisisi pada tahun 2005 oleh perusahaan Google dan terus dikembangkan hingga saat ini. Google juga mempunyai pembaruan keamanan serta fitur lewat operation system distribution yang dikenal bernama AOSP atau Android Open Source Project.

Apa Saja Kelebihan dari Android?

Android adalah pilihan yang tepat jika budget pembelian gadget belum sampai ke harga perangkat dengan iOS karena mempunyai harga yang beragam dan luas, mulai dari entry-level hingga smartphone premium. Pastinya banyak hal lain yang jadi kelebihan Android seperti ketersediaan pada berbagai perangkat, antarmuka pengguna dapat disesuaikan, serta integrasi perangkat keras yang luas.

Selain itu, apa saja kelebihan dari Android? Sifat Android adalah open source dan dilengkapi dengan Google Play Store yang dapat diakses dengan sangat mudah. Pembaruan sistem operasi pada gadget dengan Android lebih beragam serta pengembangannya juga bisa menggunakan berbagai bahasa pemrograman.

Apa Saja Kekurangan dari Android?

Karena memakai versi sistem operasi yang berbeda-beda, terdapat fragmentasi dalam kecepatan penerimaan pembaruannya. Keamanan pada Android juga kurang ketat karena bersifat open source. Kekurangan lain seperti terjadinya bloatware atau beban aplikasi prapemasangan, konsistensi yang kurang, dan baterai yang cepat habis juga bisa dipertimbangkan.

BACA JUGA:HP Android Buatan Indonesia Terbaik 2024, Desain Spek Canggih

Apa yang Dimaksud iOS?

Sebelum mengenal perbedaannya, kamu harus kenalan dulu nih sama dua sistem operasinya. iOS atau iPhone Operating System adalah sistem operasi yang dikembangkan serta dirancang khusus bagi segala perangkat yang diproduksi oleh Apple Inc karena merupakan bagian integral pada ekosistem Apple sendiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: