Realme Series, C,V,X dan Narzo, Apa Perbedaanya?

Realme Series, C,V,X dan Narzo, Apa Perbedaanya?

Realme Series,C,V,X, dan Narzo -Tangkapan layar diswayjateng.id-

DISWAY JATENG - Realme merupakan merek ponsel cerdas yang sedang berkembang. Realme Series,C,V,X dan Narzo memang sehatinya seri yang dihadirkan menarik lewat Realme UI ini.

Realme memang masih muda. Meski demikian, Counterpoint mencatat bahwa posisi Realme telah melesat menjadi produsen smartphone nomor 7 di dunia pada kuartal 1 2020. Bahkan, Realme Series,C,V,X, dan Narzo juga meraih pertumbuhan angka pengiriman smartphone per tahun sebesar 157 persen, paling tinggi di seluruh dunia.

Melihat fakta tersebut, Realme Series,C,V,X, dan Narzo tampak dengan jelas bahwa inovasi produk yang dibuat oleh Realme mampu diterima oleh publik. Terlebih buat generasi muda yang suka gawai dengan desain terbaik, spesifikasi apik, dan harga terjangkau. 

Sebagian orang mungkin belum menyadari arti dari setiap seri produk yang disematkan oleh Realme Series,C,V,X dan Narzo. Yuk simak ulasan dan baca sampai selesai ya!

BACA JUGA:Realme C63,Tipis, Gesit, Kamera Gahar dan Harga Bersahabat

Berikut ini perbedaan Realme Series, C,V,X, dan Narzo yang perlu anda ketahui:

1. Realme Series

Realme Series adalah seri inti dari produk ponsel Realme. Realme series dirancang sebagai seri andalan dalam menyajikan ponsel berspesifikasi menggiurkan dengan harga wajar.

Realme Series dirancang sebagai seri andalan dalam menyajikan ponsel berspesifikasi menggiurkan dengan harga wajar. Biasanya, setiap generasi Realme series hadir dalam tiga varian bertingkat, varian reguler, varian i, dan varian Pro. Pro merupakan varian tingkat tertinggi dengan spesifikasi menyasar kelas premium mid-range.

2. Realme C Series

Tidak semua orang butuh HP berspesifikasi tinggi dengan prosesor kencang. Tidak semua orang pula butuh macam-macam fitur mewah, asalkan HP bisa nyala seharian dan lancar digunakan, itu sudah cukup.

Hal itulah yang mungkin mendasari Realme meluncurkan Realme seri C. Selain karena pangsa pasar ponsel Indonesia yang gemuk di kelas entri. Ciri khas ponsel Realme seri ini adalah baterainya yang besar. Misalnya Realme C15 Holiday Edition yang punya kapasitas 6000 mAh. Memori yang lega juga menjadi daya tarik seri C. 

BACA JUGA:Spesifikasi Realme GT Master Edition, Smartphone dengan Desain Yang Unik 2024

3. Realme V Series

Dukungan jaringan 5G umumnya ada pada ponsel-ponsel premium. Akan tetapi, hal itu tidak berlaku buat Realme. Pasalnya, selain meluncurkan flagship Realme X50, mereka juga meluncurkan satu ponsel kelas menengah dengan dukungan 5G, yaitu Realme V5.

Realme seri V berlanjut dengan kelahiran Realme V3, Realme V15, hingga yang terbaru Realme V11. Jika dilihat dari spesifikasi yang diusung, seri V selalu berada di atas seri C. Namun, hal yang menjadi ciri khas seri V adalah dukungan jaringan 5G.

Seluruh ponsel Realme seri V yang disebutkan di atas mampu menangkap sinyal 5G karena adanya modem 5G yang tersemat dalam chipset baru dari MediaTek, yakni Dimensity 700 series.

4. Realme X Series

Realme seri X merupakan label untuk ponsel-ponsel premium mid-range, sama seperti Realme series varian Pro. Awalnya, seri X merupakan label untuk ponsel-ponsel premium mid-range, sama seperti Realme series varian Pro.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: