Cara Memanfaatlan Tema HyperOS yang Bikin Xiaomi Redmi Jadi Mirip Iphone, Ternyata Mudah

Cara Memanfaatlan Tema HyperOS yang Bikin Xiaomi Redmi Jadi Mirip Iphone, Ternyata Mudah

Tema HyperOS di Xiaomi Redmi Jadi Mirip Iphone, Penasaran?--

DISWAY JATENG – Untuk pengguna hp xiaomi redmi, ada tema terbaru nih yang bisa kamu cobain. Dengan tema HyperOS ini, Xiaomi Redmi kamu bisa semakin terasa mirip dengan iphone.

Kamu bisa menggunakan series hp Xiaomi Redmi apapun ya salah satunya yang terbaru bisa redmi note 13.Tema hyperOS ini membuat Xiaomi Redmi tampil seperti brand hp sebelah nih. 

Kamu juga bisa mencoba cara ini di rumah dengan hp xiaomi redmi kamu ya. Ikuti dengan benar cara-cara menggunakan tema ini agar kamu tidak salah ya. 

Nah daripada kelamaan berikut ulasan selengkapnya tema hp android xiaomi redmi yang mirip dengan iphone. Simak sampai akhir dan jangan sampai terlewat ya. 

Tema HyperOS Xiaomi Redmi

BACA JUGA: 10 Tips Menghemat Baterai di iOS 17 untuk iPhone Generasi Lawas, Bisa Panjangkan Umur Battery Health

Kamu bisa mengubah tema hp android xiaomi redmi mu agar lebih mirip dengan iphone nih. mulai dari screennya yang tampilan nya akan mirip persis dengan iphone. 

Apalagi ada dynamic island di xiaomi redmi mu dan nggak usah khawatir karena berfungsi dengan baik. Jadi kalau misalkan hp mu ada notifikasi nih dia akan memunculkan notif melalui dynamic island. 

Dynamic islandnya juga nggak ngelag dan semkain cakep tampilannya. Kemudian pada bagian bawahnya juga terdapat widget jam dan widget ini bisa kamu ubah sesuai tampilan yang kamu inginkan ya. 

Kamu juga mengcustom tampilan lock screen hp kamu lho, mulai dari icon jam kemudian widget yang ada dibawahnya jam. Kamu juga bebas untuk menggantinya, selain itu pada bagian bawahnya juga ada walpaper yang disediakan oleh tema ini dengan berbagai pilihan walpaper. 

BACA JUGA: 3 Dampak Apabila Tidak Update iOS Pada iPhone, Hati-Hati Bisa Diretas!

Ada juga walpaper iOS yang bisa kamu aktifin nih, masuk ke tampilan home screen nya dan tampilannya widget jam pada bagian atas. Walaupun tampilan icon aplikasinya enggak terlalu mirip dengan iphone tapi masih oke lah. 

Selain itu untuk control centernya juga sayangnya belum ada perubahan nih. Control center nya masih berwarna abu-abu. 

Dan langsung aja masuk ke temanya, nama temanya Kitty UI V4. Kamu bisa download kemudian masuk ke tema tersebut. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: